Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Permintaan Pertemanan di Facebook Tak Ditanggapi, Pria Ini Ancam Bunuh Mantan Bosnya

KOMPAS.com – Seorang pria di Amerika Serikat (AS) mengancam akan membunuh mantan bosnya gara-gara mantan bosnya itu tidak menerima permintaan pertemanan di Facebook.

Pria bernama Caleb Burczyk (29) awalnya mengirimi mantan majikannya tersebut permintaan pertemanan pada Malam Natal, 25 Dsember 2020.

Namun, mantan bosnya tersebut tidak segera menanggapi permintaan pertemanan yang dikirim oleh Burczyk sebagaimana diwartakan Williston Herald.

Warga North Dakota itu marah dan mulai mengirim pesan bernada mengancam kepada mantan bosnya.

"Terima permintaan pertemananku atau aku akan membunuhmu,” tulisnya dalam pesan tersebut.

Setelah mengirim pesan bernada mengancam tersebut, Burczyk tetap tidak menerima respons dari mantan bosnya itu sebagaimana dilansir dari New York Post, Jumat (1/1/2021).

Burczyk semakin marah dan kembali mengirimi mantan bosnya tersebut pesan yang juga bernada ancaman.

Williston Herald melaporkan isi pesan Burczyk tersebut adalah dia akan mencari alamat mantan bosnya itu dengan truknya.

Rupanya, Burczyk benar-benar menuju alamat rumah mantan bosnya itu. Sesampainya di sana, Burczyk diduga menendang pintu depan rumah mantan majikannya.

Dalam sebuah unggahan di Snapchat, Burczyk mengunggah foto dirinya dengan topi dan rompi setelah mendobrak pintu rumah mantan bosnya itu.

Unggahan tersebut juga memuat pesan yang mengatakan bahwa keluarga mantan bosnya itu akan membutuhkan pintu baru.

Rekaman CCTV dari rumah mantan bosnya menunjukkan pria yang menendang pintu mengenakan pakaian yang sama.

Aksi Burczyk tersebut akhirnya terhenti karena pihak kepolisian berhasil menangkapnya dan menyeretnya ke penjara.

Burczyk didakwa dengan tuduhan kejahatan perampokan dan teror sehubungan dengan insiden aneh tersebut.

Dia akan diadili pada 27 Januari 2021 untuk sidang atas dakwaan terhadapnya.

https://www.kompas.com/global/read/2021/01/02/204029570/permintaan-pertemanan-di-facebook-tak-ditanggapi-pria-ini-ancam-bunuh

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke