Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Vaksin Corona dari China Kemungkinan Siap pada November

BEIJING, KOMPAS.com - Vaksin virus corona yang sedang dikembangkan di China mungkin siap digunakan untuk masyarakat umum pada November.

Pernyataan itu dikeluarkan oleh seorang pejabat Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) China.

China memiliki empat calon vaksin Covid-19 yang memasuki tahap akhir pengujian klinis sebagaimana dilansir dari Reuters, Selasa (15/9/2020).

Setidaknya, tiga di antaranya telah ditawarkan kepada pekerja penting di bawah program penggunaan darurat yang diluncurkan pada Juli.

Kepala Ahli Biosafety CDC China Guizhen Wu mengatakan uji klinis fase 3 berjalan dengan lancar dan kemungkinan vaksin siap untuk masyarakat umum pada November atau Desember.

Wu mengatakan hal itu dalam wawancara dengan stasiun televisi pemerintah pada Senin (13/9/2020) malam waktu setempat.

Namun, Wu tidak menyebutkan secara spesifik vasin mana yang dimaksud tersebut.

Dia mengatakan tidak mengalami gejala abnormal dalam beberapa bulan terakhir setelah menyuntikkan calon vaksin itu ke tubuhnya pada April.

Perusahaan farmasi negara China National Pharmaceutical Group (Sinopharm) dan Sinovac Biotech yang terdaftar di AS sedang mengembangkan tiga vaksin di bawah program penggunaan dana darurat negara.

Sedangkan calon vaksin Covid-19 keempat sedang dikembangkan oleh CanSino Biologics dan telah disetujui untuk digunakan militer China pada Juni.

Pada Juli, Sinopharm mengatakan bahwa vaksinnya siap untuk digunakan publik pada akhir tahun ini setelah diselesaikannya uji klinis fase 3.


Di sisi lain, produsen vaksin di seluruh dunia berlomba untuk mengembangkan vaksin yang efektif melawan virus corona.

Sementara itu produsen vaksin Barat yang terkemuka berjanji menegakkan standar studi ilmiah dan menolak tekanan politik untuk mempercepat proses.

https://www.kompas.com/global/read/2020/09/15/115727770/vaksin-corona-dari-china-kemungkinan-siap-pada-november

Terkini Lainnya

Saat Pesawat Singapore Airlines Menukik Turun 6.000 Kaki dalam 3 Menit...

Saat Pesawat Singapore Airlines Menukik Turun 6.000 Kaki dalam 3 Menit...

Global
Menlu Jerman: Ukraina Butuh Segera Tingkatkan Pertahanan Udara untuk Lawan Rusia

Menlu Jerman: Ukraina Butuh Segera Tingkatkan Pertahanan Udara untuk Lawan Rusia

Global
Singapore Airlines Turbulensi Parah, Penumpang Terlempar ke Kabin Bagasi

Singapore Airlines Turbulensi Parah, Penumpang Terlempar ke Kabin Bagasi

Global
Presiden Raisi Meninggal, Kedubes Iran Sampaikan Terima Kasih atas Belasungkawa Indonesia

Presiden Raisi Meninggal, Kedubes Iran Sampaikan Terima Kasih atas Belasungkawa Indonesia

Global
Sosok Jacob Zuma, Mantan Presiden Afrika Selatan yang Didiskualifikasi dari Pemilu Parlemen

Sosok Jacob Zuma, Mantan Presiden Afrika Selatan yang Didiskualifikasi dari Pemilu Parlemen

Internasional
Gelombang Panas India Capai 47,4 Derajat Celsius, Sekolah di New Delhi Tutup

Gelombang Panas India Capai 47,4 Derajat Celsius, Sekolah di New Delhi Tutup

Global
ChatGPT Tangguhkan Suara AI Mirip Scarlett Johansson

ChatGPT Tangguhkan Suara AI Mirip Scarlett Johansson

Global
Pesawat Singapore Airlines Alami Turbulensi Parah, 1 Penumpang Tewas, 30 Terluka

Pesawat Singapore Airlines Alami Turbulensi Parah, 1 Penumpang Tewas, 30 Terluka

Global
Rusia Tuduh AS Akan Taruh Senjata di Luar Angkasa

Rusia Tuduh AS Akan Taruh Senjata di Luar Angkasa

Global
Panglima Hamas yang Dalangi Serangan 7 Oktober Diburu di Luar Gaza

Panglima Hamas yang Dalangi Serangan 7 Oktober Diburu di Luar Gaza

Global
Teroris Serang Kantor Polisi Malaysia, Singapura Waspada

Teroris Serang Kantor Polisi Malaysia, Singapura Waspada

Global
Kesal dengan Ulah Turis, Warga Jepang Tutup Pemandangan Gunung Fuji

Kesal dengan Ulah Turis, Warga Jepang Tutup Pemandangan Gunung Fuji

Global
Iran Setelah Presiden Ebrahim Raisi Tewas, Apa yang Akan Berubah?

Iran Setelah Presiden Ebrahim Raisi Tewas, Apa yang Akan Berubah?

Internasional
AS Tak Berencana Kirimkan Pelatih Militer ke Ukraina

AS Tak Berencana Kirimkan Pelatih Militer ke Ukraina

Global
WNI di Singapura Luncurkan 'MISI', Saling Dukung di Bidang Pendidikan dan Pengembangan Profesional

WNI di Singapura Luncurkan "MISI", Saling Dukung di Bidang Pendidikan dan Pengembangan Profesional

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke