Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/09/2021, 07:53 WIB
Yuharrani Aisyah

Penulis

Sumber cookpad

KOMPAS.com - Puding jagung adalah salah satu jajan pasar jadul yang cara membuatnya simpel.

Bahan utama puding jagung adalah jagung manis, agar-agar, dan santan. Namun, kamu dapat mengganti santan dengan susu UHT.

Seperti Sobat Cookpad RA Laksitoresmi Indriati, A.Md, S.SI @CookingYellowKitchen yang membuat puding jagung menggunakan susu seperti berikut.

Baca juga:

Resep puding jagung susu

Bahan (10 buah)

  • 2 buah jagung manis, pipil, cuci bersih, haluskan
  • 2 bungkus susu UHT full cream (masing-masing 250 ml)
  • 10 lembar daun mint
  • 1 bungkus agar-agar putih
  • 7 sdm gula pasir
  • 1 sdt vanili bubuk
  • Pewarna makanan kuning secukupnya

Cara membuat puding jagung susu

  1. Campur semua bahan ke dalam panci, aduk hingga rata. Nyalakan kompor dengan api sedang. Masak sampai puding mendidih. Angkat.
  2. Tuang ke dalam cetakan, beri daun mint di atasnya. Biarkan sampai padat. Simpan ke dalam kulkas. Sajikan puding jagung dalam keadaan dingin.

Baca juga:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com