Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

8 Tips Tambahkan Aroma Pada Chili Oil Buatan Sendiri

KOMPAS.com - Chili oil merupakan bumbu yang sering ditemui di masakan chinese food, berupa minyak dengan cabai.

Minyak cabai ini dapat dikreasikan dengan menambahkan aroma seperti daun jeruk, aromatik, dan wijen.

Simak tips menambahkan aroma pada chili oil buatan sendiri, dikutip dari majalah "Saji / ED 465 JUN 2020" (2020) karya Saji terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

  • 4 Cara Membuat Jus Sayur agar Tidak Terlalu Pahit, Tambah Bahan Asam
  • 3 Cara Membuat Latte Art ala Barista Hotel, Pakai Mesin atau Manual
  • 5 Cara Membuat Ice Gel agar Makanan Awet di Perjalanan

1. Minyak cabai pekak

Tambahkan pekak ke dalam bahan minyak cabai. Masak sampai harum.

2. Minyak cabai aroma jeruk

Kamu bisa menambahkan daun jeruk yang dibuang tulang daunnya ke dalam minyak cabai. Masak sampai daun jeruk kering.

3. Minyak cabai aromatik

Tambahkan daun rosemary segar ke dalam bahan minyak cabai. Masak sampai daun rosemary kering.

4. Minyak kari pedas

Daun kari juga bisa dimasukkan ke dalam bahan chili oil. Masak sampai harum.

5. Minyak cabai ayam

Tambahkan 100 gram kulit ayam ke dalam bahan chili oil. Masak sampai kulit ayam kering.

6. Minyak cabai aroma oriental

Masukkan merica szechuan (bisa diganti cabai kering yang dicincang atau bubuk cabai), kapulaga, pala, kayu manis, cengkih, dan pekak ke dalam minyak cabai.

7. Minyak cabai wijen

Tambahkan wijen dan minyak wijen ke dalam chili oil.  Aduk rata.

8. Minyak cabai aroma bawang

Irisan bawang putih dapat dicampurkan dalam chili oil, masak sampai bawang putih kering.

Majalah "Saji / ED 465 JUN 2020" (2020) karya Saji terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

https://www.kompas.com/food/read/2023/10/05/070300275/8-tips-tambahkan-aroma-pada-chili-oil-buatan-sendiri

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke