Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Tempat Makan di Sekitar Obelix Hills Yogyakarta, Jaraknya Mulai 500 Meter

KOMPAS.com - Obelix Hills adalah salah satu tempat wisata yang sedang ramai dikunjungi di Yogyakarta, bisa dijadikan referensi tempat liburan keluarga.

Obelix Hills mempunyai pemandangan indah perbukitan dan merupakan tempat untuk menikmati sunset.

Selain itu, dikutip dari Travel.kompas.com, Obelix Hills menyediakan fasilitas 30 spot selfie.

Setelah menikmati wahana swafoto di Obelix Hills, kamu dapat istirahat sambil menikmati makanan di lima tempat makan sekitar Obelix Hills berikut ini.

Jarak tempat makan dari Obelix Hills mulai 500 meter sampai lima koma tujuh kilometer. Simak penjelasan lengkapnya.

  • 7 Tempat Makan Dekat Taman Wisata Air Wendit Malang, Harga Mulai Rp 4.000
  • 5 Tempat Makan Dekat GWK Bali, Cuma Butuh Waktu 6 Menit Perjalanan
  • 7 Tempat Makan di Tawangmangu dengan Pemandangan Indah, Harga Mulai Rp 4.000

1. Kayangan Kopi & Resto

Kayangan Kopi dan Resto berlokasi di Klumprit 1, Wukirharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

Kayangan Kopi dan Resto buka setiap hari pukul 09.00 sampai 22.00 WIB dan 07.30 hingga 23.00 WIB Jumat sampai Minggu.

Kayangan Kopi dan Resto berjarak 500 meter dari Obelix Hills, dapat ditempuh dengan kendaraan selama tiga menit perjalanan.

Kayangan Kopi dan Resto memiliki bangunan rumah joglo dengan taman dan pemandangan perbukitan.

Kayangan Kopi dan Resto mempunyai menu makanan yaitu Nasi Ayam Goreng, Nila Goreng atau Bakar, Ca Jamur, Udang Asam Pedas, dan Nasi Goreng Original.

Sementara untuk menu minuman terdapat Teh Poci, Aneka Milkshake, Kopi Kayangan, dan Aneka Jus. Harga per menu mulai Rp 5.000 hingga Rp 20.000.

2. Watu Langit Jogja Coffee & Resto

Watu Langit Jogja Coffee dan Resto berlokasi di Mlakon, Sambirejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

Watu Langit Jogja Coffee dan Resto buka setiap Selasa hingga Minggu pukul 10.00 sampai 21.00 WIB.

Watu Langit Jogja Coffee dan Resto berjarak dua koma enam kilometer dari Obelix Hills, dapat ditempuh dengan kendaraan selama 10 menit perjalanan.

Watu Langit Jogja Coffee dan Resto memiliki area indoor, semi outdoor, dan outdoor dengan pemandangan indah perbukitan serta bangunan unik joglo khas Jawa.

Watu Langit Jogja Coffee dan Resto mempunyai menu makanan yaitu Rawon Kambing, Oseng Mlinjo, Lodeh, Ayam Kota, dan Spesial Nasi Bakar.

Sementara untuk menu minuman terdapat Strawberry Tea, Susu Segar, Wedang Secang, Kopi Tubruk, dan Greentea Latte. Harga per menu mulai Rp 3.000 hingga Rp 27.000.

Joerang Warung Makan Rakyat buka setiap hari pukul 07.00 sampai 23.00 WIB.

Joerang Warung Makan Rakyat berjarak sekitar satu koma tujuh kilometer dari Obelix Hills, dapat ditempuh dengan kendaraan selama delapan sampai 10 menit perjalanan.

Joerang Warung Makan Rakyat memiliki area semi outdoor dengan bangunan tradisional joglo, suasananya mirip seperti di pedesaan.

Joerang Warung Makan Rakyat mempunyai menu makanan yaitu Soto Ayam, Ayam Geprek, Ati Geprek, Pecel Telur, Nila Goreng, dan Mangut Nila.

Sementara untuk menu minuman terdapat Kopi Robusta, Teh Panas Gula Batu, Teh Poci, Aneka Jus, dan Dawet Duren. Harga per menu mulai Rp 3.000 hingga Rp 15.000.

4. Lesung Cafe and Resto

Lesung Cafe dan Resto berlokasi di Lengkong RT 05 RW 18, Candi Ijo, Sambirejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

Lesung Cafe dan Resto buka setiap Selasa hingga Jumat pukul 15.00 sampai 21.00 WIB, sedangkan Sabtu dan Minggu pukul 08.00 hingga 21.00 WIB.

Lesung Cafe dan Resto berjarak sekitar tiga koma enam kilometer dari Obelix Hills, dapat ditempuh dengan kendaraan selama 13 sampai 14 menit perjalanan.

Lesung Cafe dan Resto memiliki bangunan berbentuk joglo dengan area indoor, semi outdoor dan outdoor, serta pemandangan city light yang indah ketika malam.

Lesung Cafe dan Resto mempunyai menu makanan yaitu Mangut Lele, Ayam Bakar Mamrati, Sop Iga, Pepes Tahu Jamur, dan Sayur Asem.

Sementara untuk menu minuman terdapat Es Kopi Signature, Aneka Coffee Mocktails, Bajigur, Aneka Jus, Aneka Teh, Teh Susu Lesung, dan Cafe Latte. Harga per menu mulai Rp 5.000 hingga Rp 40.000.

5. Soto Bathok Pak To

Soto Bathok Pak To berlokasi di Jalan Raya Piyungan, Daleman, Sumberharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

Soto Bathok Pak To buka setiap hari pukul 06.00 sampai 18.00 WIB.

Soto Bathok Pak To berjarak lima koma tujuh kilometer dari Obelix Hills, dapat ditempuh dengan kendaraan selama 16 menit perjalanan.

Soto Bathok Pak To adalah warung lesehan yang memiliki nuansa khas Jogja dengan beberapa ornamen ukiran di dalamnya.

Soto Bathok Pak To mempunyai menu andalan yaitu soto ayam yang dihidangkan dalam mangkuk batok kelapa, selain itu ada Ayam Goreng serta lauk Sate dan Gorengan.

Sementara untuk menu minuman terdapat Es Teh, Kopi, dan Es Jeruk. Harga per menu mulai Rp 1.000 hingga 20.000.

https://www.kompas.com/food/read/2022/06/30/110600475/5-tempat-makan-di-sekitar-obelix-hills-yogyakarta-jaraknya-mulai-500-meter

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke