Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Cara Simpan Kacang Merah, Tahan hingga 3 Tahun

KOMPAS.com - Jika kamu memiliki banyak kacang merah dan hanya memasaknya sebagian saja, sebaiknya jangan buang dan simpan kacang merah sisa tersebut.

Baik kacang merah kering, rebus atau kalengan, ketiganya dapat disimpan selama berhari-hari hingga tiga tahun ke depan.

Pastikan untuk menyimpan kacang merah dengan baik supaya tidak bau dan tetap berkualitas.

Selengkapnya, simak empat cara menyimpan kacang merah kering dan yang sudah direbus berikut ini.

  • Cara Masak Kacang Merah agar Empuk Tanpa Panci Presto
  • Resep Sup Ceker Ayam Kacang Merah, Masakan yang Menghangatkan Tubuh

1. Simpan di tempat yang sejuk

Dilansir dari Foods Guy, kacang merah kering dapat tahan disimpan hingga bertahun-tahun jika disimpan di tempat yang kering dan sejuk.

Sebelum menaruh kacang merah di tempat yang jauh dari sinar matahari, kamu harus memasukkan kacang merah terlebih dahulu ke dalam wadah kedap udara.

Cara ini akan membuat kacang merah kering dapat disimpan hinngga tiga tahun dalam kondisi baik.

2. Bekukan kacang merah rebus di freezer

Kacang merah rebus dapat disimpan di freezer hingga enam bulan ke depan.

Pertama, kamu harus merebus kacang merah hingga matang, lalu meniriskan dan membilasnya dengan air dingin.

Masukkan kacang merah rebus ke dalam wadah kedap udara, seperti plastik, lalu beri tanggal penyimpanan di bagian luarnya.

Simpan kacang merah rebus di freezer selama empat hingga enam bulan ke depan dengan suhu di bawah nol derajat celsius.

Jika kamu mempunyai kacang merah kalengan yang sudah dibuka, jangan buang sisa kacang merah tersebut.

Kacang merah kalengan yang sudah dibuka dapat disimpan di kulkas selama tiga hingga empat hari, seperti dikutip Still Tasty.

Tutup kaleng kacang merah atau pindahkan isinya ke dalam wadah kedap udara, sebelum menyimpan bahan makanan kaleng ini di kulkas.

4. Bekukan kacang merah kalengan yang sudah dibuka

Sama seperti kacang merah rebus, kacang merah kalengan yang sudah dibuka juga bisa dibekukan.

Masukkan sisa kacang merah kalengan ke dalam wadah kedap udara, lalu simpan di freezer dengan suhu minus 17.

Cara ini mampu membuat kacang merah kalengan yang sudah dibuka tahan hingga dua bulan.

https://www.kompas.com/food/read/2022/02/18/170300775/4-cara-simpan-kacang-merah-tahan-hingga-3-tahun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke