Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Jamur Krispi, Bisa Pakai Merang atau Tiram

KOMPAS.com - Jamur crispy bisa kamu sajikan untuk lauk makan atau camilan. Gorengan renyah ini cocok disantap dengan bumbu tabur, saus, maupun sambal.

Cara membuat jamur crispy gampang-gampang susah. Sebab, jika adonan tepungnya keliru, jamur menjadi lembek dan tidak renyah.  

Resep jamur crispy dari buku "Gurih-Gurih Club Hits di Instagram - Resep Jajanan & Camilan Laris Dijual" karya Dhila Sina terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa disontek. 

Dalam resep ini, jenis jamur yang digunakan ialah jamur merang. Namun kamu dapat menggantinya dengan jamur tiram atau jamur enoki. 

Resep jamur crispy

Bahan tepung crispy

  • 125 gram tepung terigu
  • 25 gram tepung maizena 
  • 1 sdt bawang putih bubuk 
  • 1,5 sdt gram 
  • 1 sdt kaldu bubuk 
  • 1/2 sdt merica bubuk 
  • 1/2 sdt paprika atau cabai bubuk 

Bahan

Cara membuat jamur crispy

1. Bersihkan jamur dengan cara dilap menggunakan lap basah. Bisa juga dicuci lalu diperas hingga kering. Suwir-suwir, sisihkan.  

2. Campur seluruh bahan tepung krispi untuk adonan basah, aduk rata. Sisihkan.

3. Celupkan jamur ke adonan basah, lalu gulingkan ke bahan kering sambil dicubit-cubit. 

4. Panaskan minyak, goreng jamur dengan api sedang sampai berwarna coklat keemasan. Tiriskan. 

5. Sajikan jamur crispy dengan bumbu tabur atau cocolan ke saus maupun sambal. 

Buku "Gurih-Gurih Club Hits di Instagram - Resep Jajanan & Camilan Laris Dijual" karya Dhila Sina terbitan PT Gramedia Pustaka Utama dapat dibeli online di Gramedia.com 

 

https://www.kompas.com/food/read/2021/05/18/210400975/resep-jamur-krispi-bisa-pakai-merang-atau-tiram-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke