Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Biaya Kuliah Jurusan Kedokteran UI, UGM, Unpad, Unair, dan UB pada 2024

Kompas.com - 17/01/2024, 15:11 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

Berikut besaran UKT di Jurusan Kedokteran UGM yang berlaku untuk semua jalur masuk SNBP, SNBT, dan Mandiri.

  • UKT Pendidikan Unggul: Rp 24.700.000
  • UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 25 persen: Rp 18.525.000
  • UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 50 persen: Rp 12.350.000
  • UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 75 persen: Rp 6.175.000
  • UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 100 persen: Rp 0

Baca juga: 4 PTN di Luar Jawa yang Baru Buka Jurusan Kedokteran pada 2024

3. Universitas Brawijaya (UB)

Universitas Brawijaya (UB) memiliki perbedaan biaya kuliah kedokteran antara jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri UB (SMUB).

Untuk biaya SNBP dan SNBT, UB menerapkan delapan kelompok UKT yang dibayar setiap semester, antara lain:

  • Kelompok 1: Rp 500.000
  • Kelompok 2: Rp 1.000.000
  • Kelompok 3: Rp 8.870.000
  • Kelompok 4: Rp 19.160.000
  • Kelompok 5: Rp 20.305.000
  • Kelompok 6: Rp 23.450.000
  • Kelompok 7: Rp 23.800.000

Sementara UKT seleksi mandiri UB untuk prodi kedokteran dimulai dari kelompok UKT empat sampai delapan seperti ini:

  • Kelompok 4: Rp 19.160.000
  • Kelompok 5: Rp 20.305.000
  • Kelompok 6: Rp 23.450.000
  • Kelompok 7: Rp 23.800.000
  • Kelompok 8: Rp 24.000.000

Selain UKT yang dibayar per semester, ada Iuran Pengembangan Institusi atau IPI. Mahasiswa harus membayar IPI satu kali saja saat awal perkuliahan. Berikut rinciannya:

  • Kelompok 4: Rp 150.000.000
  • Kelompok 5: Rp 165.000.000
  • Kelompok 6: Rp 175.000.000
  • Kelompok 7: Rp 200.000.000
  • Kelompok 8: Rp 225.000.000

4. Universitas Airlangga (Unair)

Unair menerapkan UKT untuk jalur SNBP dan SNBT. Lalu untuk jalur mandiri ada Uang Kuliah Semester (UKS) per semester dan Uang Kuliah Awal (UKA) yang dibayar saat pertama kali masuk kuliah. Berikut rinciannya:

UKT jalur SNBP dan SNBT

  • UKT 1A: Rp 0-500.000
  • UKT IB: Rp 1.000.000
  • UKT IC: RP 2.400.000
  • UKT II: Rp 10.000.000
  • UKT III: Rp 15.000.000
  • UKT IV: Rp 25.000.000

Sementara UKS jalur mandiri sebesar Rp 15.000.000 per semester dan UKA sebesar Rp 99.000.000.

5. Universitas Padjadjaran (Unpad)

Unpad memiliki perbedaan UKT pada jalur SNBP dan SNBT dengan seleksi mandiri. Untuk jalur SNBP dan SNBT, besaran UKT terdiri dari 8 kategori. Berikut besarannya:

  • Kelompok 1: Rp 500.000
  • Kelompok 2: Rp 1.000.000
  • Kelompok 3: Rp 3.500.000
  • Kelompok 4: Rp 7.000.000
  • Kelompok 5: Rp 11.500.000
  • Kelompok 6: Rp 16.000.000
  • Kelompok 7: Rp 20.500.000
  • Kelompok 8: Rp 24.000.000

Khusus jalur seleksi mandiri, biaya kuliah terdiri dari UKT per semester dan Iuran Pengembangan Institusi (IPI). Berikut rinciannya:

  • UKT: Rp 20.500.000
  • IPI: Rp 195.000.000

Baca juga: Biaya Kuliah dan Uang Pangkal Kedokteran di ITS, Unesa, UB serta Unair

Demikian informasi biaya kuliah Jurusan Kedokteran di UI, UGM, Unpad, Unair, dan UB pada tahun 2024. Kamu tertarik pilih yang mana? 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com