KOMPAS.com - Seleksi masuk perguruan tinggi negeri (PTN) 2024 tinggal menunggu waktu, setidaknya ada waktu 4 bulan lagi menuju pelaksanaannya.
Seleksi masuk PTN ada 3 pilihan yang bisa dipilih calon mahasiswa, yakni Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan jalur mandiri.
Baca juga: Bank Indonesia Buka Lowongan Kerja Banyak Jurusan Lulusan S1 dan S2
Pada tiap seleksi masuk PTN, ada jurusan terketat. Sebab, jurusan itu favorit dan banyak mahasiswa yang memilih.
Dalam pelaksanaan SNBP 2023, ada 10 jurusan terketat yang bisa menjadi acuan calon mahasiswa ketika mengikuti SNBP 2024.
Jurusan terketat pertama pada SNBP 2023, yakni Ilmu Komunikasi di Universitas Negeri Jakarta (UNJ).
Jadi apa saja jurusan terketat di SNBP 2023? Berikut daftarnya yang bisa menjadi acuan para calon mahasiswa.
1. Ilmu Komunikasi - Universitas Negeri Jakarta (UNJ)
2. Keperawatan - Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta)
3. Manajemen - Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)
4. Gizi - Universitas Sumatera Utara (USU)
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.