Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Jalur Mandiri D3, D4, S1 Universitas Brawijaya 2023, Simak Syaratnya

Kompas.com - 14/04/2023, 15:09 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ada 5 jalur mandiri di Universitas Brawijaya (UB) yang bisa dipilih siswa di tahun 2023.

Di tahun ini merupakan tahun pertama Universitas Brawijaya berstatus Perguruan Tinggi Berbadan Hukum (PTN-BH).  Di mana kuota bagi perguruan tinggi dengan status ini punya kuota jalur mandiri lebih banyak.

Artinya, kini UB memiliki kuota jalur mandiri 50 persen.

Berbeda dengan PTN lain yang berstatus Badan Layanan Umum atau BLU yang memiliki kuota mandiri hanya 30 persen.

Baca juga: Biaya Kuliah Universitas Brawijaya D3, D4, dan S1 Jalur Mandiri 2023

UB dikenal sebagai PTN yang banyak menerima calon mahasiswa baru. Tahun 2022 saja, tercatat ada 18.208 mahasiswa baru dari jenjang D3, D4 dan S1 dari semua jalur masuk.

Meski belum ada pengumuman jadwal jalur mandiri UB 2023, ketahui syarat dan rincian yang ada seperti berikut ini.

4 Jalur Mandiri UB Jenjang D3, D4 dan S1

1. Seleksi mandiri UB D3, D4 dan S1 menggunakan nilai UTBK

Untuk jalur mandiri di UB, yang pertama adalah Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya (SMUB) dengan nilai UTBK.

Nilai UTBK ini, didapatkan saat siswa mengikuti Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2023. Bagi yang sudah mendaftar jalur Mandiri Prestasi dan Nilai Rapor tetap bisa mendaftar dengan Nilai UTBK.

Persyaratan umum:

Bagi pendaftar SMUB Jalur Nilai UTBK Tahun 2022 harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat dan Paket C tiga tahun terakhir (2021, 2022, 2023) dari sekolah terakreditasi yang sudah memiliki ijazah
  • Siswa Kelas XII SMA/SMK/MA atau sederajat dan Paket C tahun 2022 dari sekolah terakreditasi apabila belum punya Ijazah WAJIB memiliki Surat Keterangan Lulus (SKL). Bagi Lulusan Tahun 2023 yang nantinya dinyatakan diterima wajib mengunggah dokumen kelulusan (SKL/Ijazah) pada saat registrasi, siswa yang tidak dapat membuktikan dokumen kelulusan maka akan dibatalkan sebagai calon mahasiswa baru Universitas Brawijaya
  • Terdaftar sebagai peserta dan mengikuti UTBK 2023 (Tidak harus pilihan SNBT di Universitas Brawijaya)
  • Memiliki NISN dan NPSN Sekolah
  • Peserta seleksi memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di program studinya.

Baca juga: 21 PTN Punya Kuota 50 Persen pada Jalur Mandiri 2023

2. Seleksi mandiri UB jalur nilai rapor

Merupakan seleksi masuk yang diselenggarakan secara mandiri oleh Universitas Brawijaya berdasarkan nilai rapor serta prestasi akademik dan non akademik sesuai ketentuan.

Nilai rapor yang diperhitungkan adalah nilai mata pelajaran matematika (Wajib), Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris (Wajib) dan rata-rata nilai mata pelajaran yang sesuai peminatan, jurusan, kompetensi.

Persyaratan umum

Bagi pendaftar SMUB Jalur Nilai Rapor harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat dan Paket C tiga tahun terakhir (2021, 2022, 2023)  dari sekolah terakreditasi yang sudah memiliki ijazah
  • Bagi lulusan Sekolah di Luar Negeri WAJIB memiliki surat penyetaraan ijazah dari Kemdikbud
  • Memiliki NISN dan Sekolah yang sudah terdaftar NPSN
  • Peserta seleksi memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di program studinya.

3. Seleksi mandiri UB jalur prestasi

Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Prestasi (SMUB Jalur Prestasi) menjaring calon mahasiswa yang memiliki prestasi baik akademik maupun non akademik sebagai berikut:

Prestasi Akademik

Peraih peringkat atau juara 1, 2 dan 3 atau setara pada tingkat Internasional dan Nasional dalam bidang:

Olimpiade sains pada bidang Matematika, Fisika, Biologi, Kimia, Komputer, Ekonomi, dan bidang lainnya Lomba Kompetensi Siswa Lomba karya tulis ilmiah Lomba story telling bahasa internasional

Lomba cerdas cermat Lomba atau kejuaraan lain yang terkait dengan mata pelajaran yang diselenggarakan lembaga yang kredibel dan dapat dipertanggungjawabkan.

Prestasi Non-Akademik

Peraih peringkat atau juara 1, 2, dan 3 atau Gold, Silver, Bronze pada tingkat Internasional dan Nasional dalam lomba atau kejuaraan bidang olahraga, kesenian, ketrampilan, keagamaan.

Hafidz dan hafidzah Al Qur’an minimal 10 Juz, dibuktikan dengan surat sertifikat/surat keterangan dari lembaga yang kredibel dan dapat mempertanggungjawabkan pernyataan penyelesaian hafalan.

4. Seleksi mandiri UB bagi penyandang disabilitas

Seleksi Mandiri Penyandang Disabilitas (SMPD) adalah seleksi penerimaan mahasiswa baru Universitas Brawijaya (UB) yang diperuntukkan bagi penyandang disabilitas.

Panitia SMPD melakukan rangkaian seleksi terhadap calon mahasiswa penyandang disabilitas yang memiliki kapabilitas sesuai dengan jurusan yang dipilih.

Persyaratan umum

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Penyandang disabilitas
  • Lulusan SMA/SMK/MA/SMALB atau sederajat tiga tahun terakhir (2021, 2022, 2023)
  • Bagi lulusan SMA/SMK/MA/ SMALB atau sederajat dan Paket C tahun 2021 dan 2022 harus sudah memiliki ijazah
  • Bagi lulusan SMA/SMK/MA/ SMALB atau sederajat dan Paket C tahun 2023 yang belum memiliki ijazah maka wajib memiliki Surat Keterangan Lulus Pendidikan Menengah, minimal memuat informasi identitas diri dan foto berwarna terbaru yang bersangkutan, serta disahkan sekolah (stempel terkena foto)
  • Bagi lulusan SMALB yang ingin mengambil prodi/jurusan Saintek, maka bisa mengisi jurusan asal sekolah IPA, dan bagi yang ingin mengambil prodi/jurusan Soshum, maka dapat mengisi jurusan asal sekolah IPS
  • Pada bagian pengisian nilai rapor, peserta dari SMALB yang mengisikan asal sekolah IPA dapat mengisikan nilai rapor IPA, dan peserta SMALB yang mengisikan asal sekolah IPS dapat mengisi nilai rapor IPS
  • Bagi lulusan Sekolah di Luar Negeri harus memiliki surat penyetaraan ijazah dari Kemendikbudristek
  • Memiliki NISN yang terdaftar NPSN
  • Calon mahasiswa mampu menggunakan komputer, melakukan imbulasi atau mobilitas dengan atau tanpa alat bantu.

5. Seleksi Mandiri UB khusus D3

Sama dengan seleksi mandiri jalur rapor bagi S1, untuk calon mahasiswa vokasi UB juga menyeleksi siswa berdasarkan nilai rapor serta prestasi akademik dan non akademik sesuai ketentuan.

Selain itu, ada tambahan persyaratan di Program Studi D3 Keuangan Perbankan, Bidang Minat Perbankan seperti berpenampilan menarik (good looking), tinggi badan dan berat badan yang sesuai.

Hal ini, merupakan persyaratan dari bank yang bekerjasama dengan UB.

Tahun 2022 lalu, seleksi mandiri UB program vokasi D3 dibuka dalam 2 gelombang.

Persyaratan umum

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat tiga tahun terakhir (2021, 2022, 2023)
  • Bagi lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat dan Paket C tahun 2021 dan 2022 harus sudah memiliki ijazah
  • Bagi lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat dan Paket C tahun 2022 yang belum memiliki ijazah maka wajib memiliki Surat Keterangan Lulus Pendidikan Menengah dan/atau Ijazah. Surat Keterangan Lulus sekurang-kurangnya memuat informasi identitas diri dan foto terbaru yang bersangkutan, serta disahkan oleh sekolah (stempel terkena foto)
  • Bagi lulusan Sekolah di Luar Negeri harus memiliki surat penyetaraan ijazah dari KEMDIKBUD
  • Memiliki NISN dan NPSN Sekolah
  • Peserta seleksi memiliki kesehatan yang memadaisehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di program studinya.

Demikian 5 jalur mandiri Universitas Brawijaya yang bisa dijadikan referensi siswa SMA, SMK yang siap menjadi calon mahasiswa tahun 2023.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com