KOMPAS.com - Seleksi Penerimaan Taruna Baru Politeknik Siber dan Sandi Negara Tahun 2023 dan Sekolah Kedinasan lainnya dibuka mulai 1 April 2023. Calon mahasiswa bisa segera mempersiapkan berkas yang diperlukan sesuai dengan sekolah kedinasan yang dituju.
Politeknik Siber dan Sandi Negara adalah institusi pendidikan tinggi di Indonesia yang fokus pada bidang teknologi informasi dan komunikasi.
Poltek SSN (dahulu Sekolah Tinggi Sandi Negara) merupakan Perguruan Tinggi Kedinasan yang diselenggarakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN).
Baca juga: Sekolah Kedinasan Intelijen Negara, Kampus Milik BIN Lulusan Jadi CPNS
Lulusan Poltek SSN dapat diangkat menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) atau instansi pemerintah lainnya baik di pusat maupun di daerah sesuai dengan formasi yang tersedia.
Poltek SSN menyelenggarakan 3 (tiga) Program Studi vokasi diploma IV yaitu Program Studi Rekayasa Keamanan Siber (RKS), Program Studi Rekayasa Kriptografi (RK), dan Program Studi Rekayasa Perangkat Keras Kriptografi (RPKK).
Dilansir melalui laman resmi Poltek SSN, kuota formasi untuk Politeknik Siber dan Sandi Negara Tahun 2023 adalah sebanyak 125 (seratus dua puluh lima) Taruna. Berikut syarat pendaftaran yang bisa disiapkan untuk mendaftar di Poltek SSN:
1. Warga Negara Indonesia (WNI) yang bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, setia dan taat kepada Pancasila, UUD 1945 dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
2. Pria/Wanita, dengan usia minimal 17 (tujuh belas) tahun dan tidak melebihi dari 21 (dua puluh satu) tahun pada tanggal 31 Desember 2023.
3. Siswa Kelas XII atau lulusan:
Baca juga: Segini Minimal Nilai Rapor, Ijazah dan UTBK untuk Daftar STAN
4. Nilai Matematika dan Bahasa Inggris (Teori/Pengetahuan) masing-masing minimal 80 (Delapan Puluh) pada semester IV dan V.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.