KOMPAS.com - Universitas Terbuka (UT) menggelar stadium generale atau kuliah umum yang kali ini memberi sorotan pada upaya membangun semangat wirausaha lewat tema “Membangun Jiwa Entrepreneurship bagi Generasi Indonesia”.
Acara yang diselenggarakan Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP) UT dilaksanakan secara hibrid pada Selasa, 29 Maret 2022 bertujuan membangkitkan potensi dan menginspirasi masyarakat umum, khususnya mahasiswa UT dalam bidang kewirausahaan.
Acara menghadirkan beberapa narasumber, yaitu Bambang Reguna atau dikenal Bams Samsons dan Bambang Soesatyo (Ketua MPR RI) yang juga merupakan alumni UT dari Administrasi Publik FHISIP-UT.
Dalam sambutan pembukaan, Rektor UT Prof. Ojat Darojat mengingatkan saat Indonesia tengah menghadapi dua disrupsi sekaligus: disrupsi Revolusi Industri 5.0 dan disrupsi pandemi global Covid-19.
"Saat ini tatanan baru didorong oleh disrupsi revolusi industri dan juga pandemi global Covid-19," ujar Prof. Ojat.
"Mau tidak mau penyelenggara pendidikan yang biasanya dilakukan secara konvensional tatap muka di ruang-ruang kuliah, maka kini pembelajaran dalam jaringan menjadi strategi yang ditempuh banyak perguruan tinggi," ungkapnya.
Ia menyampaikan, UT sebagai satu-satunya PTN yang telah sejak awal berdirinya mengimplementasikan PJJ pada saat ini dijadikan banch mark bagi peguruan tinggi dalam penyelenggaraan pendidikan.
"Di balik musibah (pandemi), juga ada anugerah yang kita terima. Gaung PJJ semakin masif dilaksanakan di berbagai tempat di Indonesia," ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Rektor UT juga menekankan pentingnya semangat entrepreneurship untuk dimiliki para mahasiswa.
Baca juga: Dukung G20, Pertamina Ajak Generasi Muda Sukseskan Transisi Energi di Indonesia
"Ini merupakan isu strategis dan cita-cita UT. Kami ingin mengantarkan mahasiswa tidak hanya sukses secara akademis, namun juga bisa hidup sukses di tengah masyarakat. Salah satunya dengan membangun jiwa entrepreneur," tegas Prof. Ojat.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.