Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UTBK SBMPTN 2022: Cek Cara Registrasi Akun LTMPT, Syarat dan Jadwalnya

Kompas.com - 15/02/2022, 10:51 WIB
Mahar Prastiwi

Penulis

KOMPAS.com - Bagi siswa yang belum bisa mendaftar jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022, jangan berkecil hati.

Kamu bisa memanfaatkan jalur Ujian Tertulis Berbasis Komputer Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK SBMPTN) 2022.

Saat ini registrasi akun Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) bagi siswa yang akan mengikuti UTBK SBMPTN 2022 sudah dibuka.

Kamu bisa memanfaatkan kesempatan masuk ke perguruan tinggi negeri favoritmu melalui jalur UTBK SBMPTN 2022. Berikut Kompas.com rangkumkan cara registrasi akun LTMPT bagi peserta UTBK SBMPTN 2022, syarat dan jadwal pelaksanaannya.

Baca juga: Bingung Pilih Prodi di SNMPTN 2022? Intip Jurusan Teknik Nuklir UGM

Cara daftar akun LTMPT siswa

1. Buka laman https://portal.ltmpt.ac.id.

2. Pilih menu "Siswa".

3. Masukkan NISN, NPSN, dan tanggal lahir.

4. Masukkan e-mail aktif dan password.

5. Kemudian klik tombol daftar, akan muncul notifikasi aktivasi akun.

6. Buka email, dan cek inbox/spam e-mail untuk melakukan aktivasi akun.

7. Setelah akun aktif, lakukan login ke laman https://portal.ltmpt.ac.id.

8. Apabila pendaftaran berhasil akan muncul notifikasi aktivasi akun LTMPT sudah berhasil.

Baca juga: Beasiswa Universitas Pertamina, SPP Gratis dan Banyak Benefit Lain

Persyaratan UTBK SBMPTN 2022

1. Memiliki Akun LTMPT yang sudah permanen.
2. Warga Negara Indonesia (WNI) yang memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK).
3. Siswa SMA/MA/SMK/sederajat calon lulusan tahun 2022 harus memiliki Surat Keterangan Siswa SMA/MA/SMK Kelas 12 atau peserta didik Paket C tahun 2022 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2022).
Surat Keterangan Siswa Kelas 12 disertai dengan:

  • Foto terbaru (berwarna)
  • Stempel/cap sekolah
  • Tanda tangan Kepala Sekolah

Baca juga: Djarum Buka Lowongan Kerja S1 Fresh Graduate, Buruan Daftar

4. Siswa lulusan SMA/MA/SMK/sederajat tahun 2020 dan 2021 atau lulusan Paket C tahun 2020 dan 2021 harus memiliki ijazah dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2022). Bagi lulusan SMA sederajat dari luar negeri harus memiliki ijazah yang sudah disetarakan.
5. Tidak lulus jalur SNMPTN pada tahun 2020, 2021, dan 2022.
6. Persyaratan Tes Peserta:

  • Peserta yang akan memilih prodi Saintek maka mengikuti TPS, Bahasa Inggris, dan TKA Saintek.
  • Peserta yang akan memilih prodi Soshum, maka mengikuti TPS, Bahasa Inggris, dan TKA Soshum.
  • Peserta yang akan memilih prodi Campuran (Saintek dan Soshum), maka mengikuti TPS, Bahasa Inggris, TKA Saintek dan TKA Soshum.

7. Khusus Program Studi Kedokteran dan Kedokteran Gigi hanya dapat dipilih oleh siswa lulusan SMA/MA jurusan IPA saja.

8. Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses studi.
9. Bagi peserta yang memilih program studi bidang Seni dan Olahraga wajib mengunggah portofolio.
10. Bagi peserta tuna netra wajib mengunggah Surat Pernyataan Tuna Netra
11. Membayar biaya UTBK melalui bank Mandiri, BNI, BTN, dan BRI.

Baca juga: LTMPT: Lolos SNMPTN 2022 tapi Tidak Daftar Ulang, Ini Konsekuensinya

Jadwal UTBK SBMPTN 2022

1. Registrasi Akun LTMPT: 14 Februari – 17 Maret 2022

2. Sosialisasi UTBK-SBMPTN: 01 Desember 2021 - 15 April 2022

3. Pendaftaran UTBK-SBMPTN: 23 Maret - 15 April 2022

4. Pelaksanaan UTBK Gelombang I: 17 - 23 Mei 2022

5. Pelaksanaan UTBK Gelombang II: 28 Mei - 03 Juni 2022

6. Pengumuman Hasil SBMPTN: 23 Juni 2022

7. Masa Unduh Sertifikat UTBK: 25 Juni - 31 Juli 2022

Baca juga: Pakar UGM Ungkap 8 Gejala Stroke dan Faktor Risiko Penyebabnya

Demikian cara registrasi akun LTMPT bagi siswa yang ikut UTBK SBMPTN 2022, persyaratan dan jadwalnya. Siswa harus mulai mempersiapkan diri termasuk banyak latihan soal agar bisa mencapai nilai tinggi dalam UTBK 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com