Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Perusahaan dengan Program Magang Terbaik versi QMB

Kompas.com - 16/09/2021, 19:04 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Geofany Suharwan, Head of Product & Marketing di PT Qerja Manfaat Bangsa, mengungkapkan peluang karir pencari kerja saat ini tetap menjanjikan dengan jalur internship (magang) atau MT (Management Training)

“Banyak pencari kerja yang memulai karirnya melalui program magang/internship, karena program ini memberikan banyak sekali manfaat bagi seorang lulusan baru, mulai dari pengalaman kerja, kesempatan mentoring dan terlibat dalam berbagai project,” jelas Geofany melalui rilis resmi (16/09/2021).

Banyak perusahaan memberikan uang saku setiap bulan bagi para pemagangnya. Pemagang juga bisa memperoleh berbagai manfaat lainnya termasuk kesempatan pelatihan, tunjangan kesehatan, dan akses ke berbagai program manfaat yang dimiliki perusahaan.

"Bahkan lewat program magang pada beberapa perusahaan menjadi jalan pintas untuk menjadi karyawan tetap," jelas Geofany.

Ia menyampaikan, para pencari kerja, khususnya sarjana lulusan baru banyak yang mengincar perusahaan-perusahaan besar yang umumnya memiliki program akselerasi karir, atau sering dikenal dengan program MT.

"Keunggulannya jelas. Selain jaminan memperoleh standar gaji yang lebih tinggi, jebolan trainee juga berkesempatan untuk mendapat ‘jalur khusus’ dalam menapaki karir di perusahaan hingga jenjang tertinggi," ungkapnya.

Selama menjalani program MT, lanjut Geofany, trainee umumnya diberikan gaji, meskipun belum penuh, yaitu rata-rata sebesar Rp 4-5 juta.

"Mereka juga bisa mendapatkan berbagai benefits dari perusahaan termasuk tunjangan kesehatan, transportasi, akomodasi dan konsumsi, hingga beragam fasilitas perusahaan untuk menunjang kinerja dan kesejahteraan pegawai," jelas Geofany lebih lanjut.

Lalu perusahaan mana saja yang memiliki program MT dan magang yang baik?

"Berikut beberapa contoh perusahaan dan startup yang menawarkan peluang belajar, jenjang karir dan juga gaji yang kompetitif di industri," ungkap Geofany.

Baca juga: TikTok Buka Lowongan Magang Media Sosial bagi Fresh Graduate

1. Grab

Grab, salah satu platform layanan transportasi, pengantar makanan dan pembayaran menawarkan program Grab Management Associate Program. Selama program, trainee mendapatkan gaji dan menikmati benefits yang sama dengan pegawai tetap.

Grab juga menyediakan program magang berdurasi hingga 3 bulan dimana pesertanya bisa memperoleh tunjangan bulanan dan kesempatan mengikuti pelatihan dengan pendampingan mentor.

2. RuangGuru

Ruangguru, startup pendidikan terbesar di Indonesia, memiliki dua jalur utama bagi job seekers.

Pertama, melalui Management Associate Program (MAP) job seekers dapat mengikuti pendidikan selama 2 tahun dengan rotasi ke divisi yang berbeda-beda, termasuk eksposur internasional untuk mendapatkan leadership role di Ruangguru.

Gaji trainee di sini juga di atas rata-rata program MT lainnya. Nilai tambah lain dari menyelesaikan program MT di Ruangguru adalah job security dengan pemberian status pegawai tetap.

Ruangguru juga menyediakan magang berbayar berdurasi 3-4 bulan melalui Learning Acceleration Program (LEAP) bagi mahasiswa yang masih kuliah ataupun fresh graduates untuk mencicipi pengalaman bekerja di startup dan belajar dari tim manajemen dengan cara melibatkan mereka di dalam proyek besar yang berhubungan langsung dengan pengembangan bisnis di Ruangguru.

Uang saku program magang di Ruangguru juga cukup menarik, yaitu senilai besaran UMR.

Baca juga: Kemendikbud Ristek Buka Lowongan Magang 2021, Cek Posisi dan Syarat

3. HM Sampoerna

HM Sampoerna adalah perusahaan tembakau terkemuka di Indonesia yang memproduksi dan mendistribusikan sejumlah produk tembakau. Gaji trainee di perusahaan ini juga berada di atas rata-rata program MT di perusahaan lain.

Selama program, trainee dapat memperoleh berbagai fasilitas diantaranya tunjangan transportasi, akomodasi dan kesehatan. HM Sampoerna juga menawarkan program internship InKompass di Philip Morris International selama sekitar 1 bulan.

4. Shopee

Shopee, salah satu marketplace terbesar di Indonesia yang berkantor pusat di Singapura, memiliki Shopee Global Leaders Program yang berdurasi hingga 2 tahun dengan gaji di atas rata-rata program MT lainnya.

Shopee juga menyediakan kesempatan magang yang dapat memperoleh berbagai manfaat termasuk uang saku dan akses ke beragam fasilitas perusahaan.

Shopee Apprentice Program memberikan kesempatan bagi fresh graduates untuk bekerja selama 10 minggu di proyek-proyek yang sedang berjalan di perusahaan.

5. Telkom

Telkom, BUMN telekomunikasi terintegrasi dan terbesar di Indonesia, memiliki program MT selama 1 tahun. Sebagai BUMN, keunggulan program MT di Telkom adalah career track yang terstruktur dengan jabatan minimal sebagai kepala cabang di salah satu kantor Telkom di seluruh Indonesia.

Telkom juga memiliki Great People Internship Program (GPIP) yang memberikan kesempatan magang berbayar hingga 6 bulan di area sales, marketing, telecommunication dan information technology.

Baca juga: Modal Nekat, Siswi SMA Jalani Magang di 6 Tempat Berbeda, Ini Kisahnya

“Kembali lagi, aspirasi karir dan kesempatan kerja harus berjalan seimbang mengingat tantangan di setiap perusahaan akan sangat dinamis. Jadi, jangan tunggu sampai kesempatan itu datang, tapi sikap pro aktif para pencari kerja untuk menggali peluang adalah kunci untuk unggul di masa-masa seperti saat ini,” tutup Geofany.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com