Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Greget Kalla Buana, Lulusan Terbaik UNS hingga Kerja di PBB

Kompas.com - 29/04/2021, 20:28 WIB
Dian Ihsan

Penulis

Lalu memenangkan sejumlah kompetisi esai atau karya tulis, serta mewakili UNS dan bahkan Indonesia di berbagai ajang internasional pertukaran budaya, lingkungan, dan pemuda.

"Seperti Korea Selatan, Malaysia, Singapura, Swiss, dan Thailand," tuturnya.

Baca juga: Kerjasama IDeA Indonesia-Archipelago International Ciptakan SDM Unggul

Di dunia profesional, banyak karir yang dia geluti. Mulai dari menjadi peserta Cooperative Academic Ecuation Program di Telkom Indonesia.

Kemudian, dia diamanahi menjadi Koordinator Program Pendidikan Beasiswa Luar Negeri di Dompet Dhuafa dan sempat mengabdi di Kalimantan.

Terakhir dia sempat menjadi Asisten Peneliti di Departemen Perbankan Syariah, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), sebelum melanjutkan studinya ke Inggris.

Saat di Inggris, Gereget melanjutkan program Magister di Durham University.

Kampus ini merupakan salah satu perguruan tinggi dengan program Master in Islamic FInance and Management terbaik di dunia.

Dengan penuh konsisten dan semangat, dia mendaftarkan diri dalam program Dissertation Abroad di University of Mannheim, Jerman dari Erasmus.

Sebelumnya, dia juga pernah menerima program beasiswa selain dari UNS atas prestasinya, yakni Bakti Nusa, BRI, Data Print, Turki, dan terakhir dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kemenkeu.

Saat memperoleh beasiswa LPDP, membuat Greget meraih penghargaan sebagai alumni dengan prestasi terbanyak yang diserahkan langsung oleh Menkeu Sri Mulyani.

Baca juga: Nadiem Makarim Ingin Bermitra dengan BRIN

Pada saat ini, Greget berkarir sebagai Islamic Finance Specialist di PBB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com