Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IPB Buka 4.250 Kuota Mahasiswa dari Berbagai Program Seleksi

Kompas.com - 17/01/2021, 08:40 WIB
Dian Ihsan

Penulis

KOMPAS.com - IPB akan membuka 4.250 kuota mahasiswa di tahun ini. Kuota yang dibuka akan dibuka dari beberapa program seleksi sarjana.

Wakil Rektor bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan IPB, Drajat Martianto mengatakan, program itu terdiri dari SNMPTN, SBMPTN, dan seleksi jalur mandiri.

Baca juga: Tim IPB Ikut Cari Pesawat Sriwijaya Air SJ 182

Lalu ada juga jalur Ketua OSIS, jalur prestasi internasional dan nasional, jalur Beasiswa Utusan Daerah (BUD), dan jalur kelas internasional.

"Masing masing program studi memiliki keketatan yang bervariasi," ungkap Drajat saat menggelar sosialisasi masuk IPB, melansir laman IPB, Minggu (17/1/2021).

Saat sosialisasi, Drajat juga menjelaskan jalur masuk untuk Program Pendidikan Vokasi (D3).

Setidaknya ada ribuan siswa dan guru dari berbagai daerah yang mengikuti acara sosialisasi seleksi masuk IPB.

"Baik melalui Zoom maupun YouTube IPB TV," ungkap Drajat.

IPB siapkan kurikulum 2020

Rektor IPB, Arif Satria mengatakan, saat ini IPB sudah menyiapkan kurikulum 2020 yang memperkuat growth mindset.

Menurut Arif, growth mindset sangat diperlukan untuk menghadapi sebuah zaman yang penuh ketidakpastian, zaman era VUCA, pesatnya teknologi informasi, dan bencana Covid-19.

Dia mengatakan, pandemi Covid-19 merupakan satu contoh bentuk ketidakpastian, semua orang tidak bisa memprediksi kapan akan berakhir.

Akan tetapi dengan growth mindset, para generasi muda akan memiliki pola pikir segala sesuatu akan berubah dan berkembang.

"Ketika ada persoalan maka akan ada peluang. Mindset ini yang akan diperkuat di IPB," sebut dia.

Baca juga: Guru Besar IPB: Daun Kelor Lebih Baik dari Jeruk dan Wortel

Dia menegaskan, IPB juga memiliki jalur baru yaitu jalur Ketua OSIS. Yakni jalur yang menjadi bagian dari upaya mencetak calon pemimpin masa depan.

Ketika sudah masuk jalur Ketua OSIS, bilang dia, maka akan dilakukan talent mapping sebagai dasar untuk pengembangan potensi.

Selain itu, soft skill dan karakternya juga akan diperkuat. Sehingga IPB memiliki peran besar dalam mencetak calon pemimpin bangsa dan menjadi trendsetter perubahan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com