Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Emosi Berpengaruh terhadap Imun Tubuh, Ini Penjelasan Akademisi Unair

Kompas.com - 21/09/2020, 14:46 WIB
Albertus Adit

Penulis

KOMPAS.com - Ketika seseorang merasa sedih, maka akan berakibat pada imunitas tubuhnya. Tak hanya sedih, tetapi juga bisa karena kecewa atau takut.

Hal ini menjadi wajar pada masa pandemi Covid-19. Hanya saja, situasi seperti ini jangan sampai menjadikan imun tubuh seseorang turun.

Jadi, imunitas dan emosi memang saling berhubungan. Hal ini seperti diungkapkan Dosen Prodi Pengobatan Tradisional (Battra) Fakultas Vokasi (FV) Universitas Airlangga (Unair) Maya Septriana, S. Si., Apt, M.Si.

Baca juga: Info Disdik Jabar: 7 Hal Mengikis Kecemasan Saat Pandemi

Emosi berperan dalam organ

Menurut Maya, emosi yang dirasakan akan turut berperan dalam organ. Bila gembira atau bahagia, maka organ tubuh akan bagus.

Namun sebaliknya, perasaan buruk seperti sedih, kecewa, dan khawatir akan berpengaruh buruk terhadap organ tubuh.

"Kita harus menghindari tekanan batin, kecemasan, atau rasa takut dan semua hal yang menyebabkan stres. Itu harus kita hindari," ujar Maya, dikutip dari laman Unair, Minggu (20/9/2020).

Dia menjelaskan, dalam ilmu Battra, hal itu dikenal dengan istilah Yin dan Yang. Di dalamnya terdapat Qi dan darah.

Qi dan darah terletak di seluruh komponen kehidupan, termasuk di meridian dan organ. "Emosi yang kita rasakan akan memengaruhi keseimbangan Qi dan darah," imbuhnya.

Saat seseorang menjalani isolasi mandiri di rumah juga dapat berpotensi pada keseimbangan emosi dalam tubuh. Jika suasana hati tidak bagus maka dapat berdampak pada menurunnya daya tahan tubuh.

Agar imun meningkat

Meski di rumah, tetapi seseorang bisa melakukan berbagai aktivitas tubuh. Misalnya berolahraga. Olahraga fisik dan pola hidup selama pandemi Covid-19 juga akan memengaruhi imunitas tubuh.

Maya mengatakan, olahraga fisik dapat dilakukan dengan berjalan santai. Setidaknya, 30 menit setiap hari hingga menghasilkan keringat.

Untuk menyeimbangkan pola hidup, seseorang harus tahu bahwa organ tubuh juga perlu diperbaiki. Maka, caranya dengan:

1. Perhatikan aktivitas sehari-hari

2. Perhatikan jumlah dan kualitas makanan serta minuman

3. Konsumsi nutrisi yang berkhasiat

Baca juga: Kiat Jadi Pengusaha Tangguh Saat Pandemi dari Akademisi UM

4. Perbaiki kualitas tidur atau tidur secara teratur

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com