Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Kelas Daring "Rumah Belajar" Kemdikbud SD-SMA, Kamis 23 April 2020

Kompas.com - 23/04/2020, 08:00 WIB
Ayunda Pininta Kasih

Penulis

KOMPAS.com - Untuk melengkapi tayangan Belajar dari Rumah di TVRI, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) juga menyediakan layanan kelas belajar melalui Sajian Pembelajaran Duta Rumah Belajar.

Di pekan ke-6, Rumah Belajar menyajikan edisi "Konsultasi Belajar" di mana siswa dapat berkonsultasi tentang pelajaran kepada para guru pilihan yang hadir di bimbel daring tersebut.

Pembelajaran dilakukan interaktif melalui konferensi video bersama guru-guru Duta Rumah Belajar dari seluruh provinsi di Indonesia, yang diselenggarakan untuk mendampingi siswa-siswi yang sedang belajar dari rumah selama masa pandemik Covid-19.

Baca juga: Jadwal TVRI Program Belajar dari Rumah: Kamis 23 April 2020

Sesi bimbel daring diadakan setiap hari, menjadi pilihan bagi murid untuk belajar sesuai kurikulum sekolah serta kompetensi yang ingin dicapai. Sekaligus membantu orangtua memilihkan kegiatan yang bermakna bagi anak-anak selama belajar di rumah.

Hari ini, Kamis (23/4/2020), disajikan berbagai materi dari tingkat SLB, SD, SMP, SMA, dan SMK. Berikut jadwal kelas belajar (menggunakan zona WIB) dan linknya:

SD
09.30 - 11.00: Kelas 1-6 (guru Betty Marlina & Jefta Johannes Makikui)

SMP
08.00 - 09.30: Kelas 7-8 IPA & Bimbingan TIK (guru Yudini & I Nyoman Haryantara)

SMA
08.00 - 09.30: Kelas 10-12 Fisika (guru Restyn Yusuf & Dona Yulia Sari)

Baca juga: Indosat Buka 10.000 Beasiswa Programer Muda bagi Pelajar/Mahasiswa

SMK
08.00 - 09.00: Kelas 10 Biologi (guru TDolfanwek Hukom)
09.00 - 10.00: Kelas 11 Produktif TKJ (guru Taufik Purwana Putra)

SLB
08.00 - 09.00: SDLB-D Tematik (guru Nur Wendah Wati)
09.00 - 10.00: SMPLB-B/C PJOK (guru Triyadi Santoso)
10.00 - 11.00: SMALB-Autis Tematik (guru Tita Novita Rizal)

Sesi kelas daring rumah belajar dapat diakses melalui tautan https://belajar.kemdikbud.go.id/sapadrb/

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com