Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

9 Tips Memilih Kampus Setelah Lulus SMA/SMK

KOMPAS.com - Tak terasa sebentar lagi sudah berada di penghujung tahun. Tentunya, siswa kelas 12 sudah bersiap-siap mencari perguruan tinggi untuk melanjutkan pendidikan.

Calon mahasiswa bisa melanjutkan pendidikan sesuai dengan program yang diinginkan, baik Diploma (D3) maupun Sarjana (S1).

Bagi siswa SMA/SMK yang tahun depan lulus, ada beberapa tips memilih kampus yang bisa kamu terapkan.

Dilansir dari laman Telkom University, Senin (6/11/2023) berikut tips yang bisa dicoba siswa SMA/SMK yang tahun depan melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.

Tips memilih kampus bagi lulusan SMA/SMK

Ada 9 tips bagi lulusan SMA/SMK dalam memilih kampus. Tips ini bisa menjadi jurus jitu dalam meraih kampus yang diinginkan.

1. Tentukan minat dan tujuan

Tips pertama memilih kampus yakni tentukan terlebih dahulu minat dan tujuan melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi.

Kamu juga perlu memikirkan program studi (prodi) yang sesuai dengan bakat dan minatmu. Dengan memilih prodi sesuai bakat dan minat, akan membuat perjalanan pendidikan menjadi lebih menyenangkan dan produktif.

2. Evaluasi program studi yang ditawarkan

Jika kamu sudah menentukan pilihan prodi, teliti program studi yang ditawarkan di kampus tersebut. Tinjau silabus, kurikulum, fokus penelitian, dan reputasi program akademik.

Ada baiknya kamu memilih prodi yang relevan dengan kebutuhan pasar kerja di masa mendatang. Sehingga setelah lulus kuliah, kamu bisa cepat mendapatkan pekerjaan.

3. Pilih beberapa universitas pilihan

Dengan adanya internet, kamu bisa dengan mudah mencari perguruan tinggi negeri maupun swasta terbaik di daerahmu atau di provinsi lain yang tidak terlalu jauh dengan domisilimu.

Pilihlah beberapa universitas pilihan sehingga kamu punya gambaran yang matang mengenai universitas mana yang menjadi prioritas dan alternatif.

4. Evaluasi reputasi dan akreditasi

Saat memilih kampus untuk melanjutkan pendidikan, penting untuk diperhatikan reputasi dan akreditasi universitas tersebut.

Pastikan kampus yang dipilih telah terakreditasi Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dan memiliki reputasi yang baik di mata publik.

Akreditasi adalah bukti bahwa kampus tersebut memenuhi standar pendidikan yang diwajibkan dan akan diakui oleh perusahaan atau institusi di masa mendatang.

5. Perhatikan fasilitas dan sarana

Selain akreditasi dan reputasi kampus, calon mahasiswa juga perlu memeriksa fasilitas akademik, laboratorium, perpustakaan, fasilitas olahraga, dan lainnya yang tersedia di kampus.

Fasilitas yang memadai akan mendukung proses belajar-mengajar dan pengalaman mahasiswa secara keseluruhan.

6. Perhatikan kebijakan keuangan dan beasiswa

Salah satu hal penting yang perlu disiapkan sebelum melanjutkan pendidikan adalah ketersediaan dana pendidikan.

Jika kamu terkendala biaya, cari tahu beasiswa yang disediakan di kampus pilihanmu. Atau kamu perlu mulai mendaftar program bantuan dari pemerintah seperti Kartu Indonesia Pintar Kuliah atau KIP Kuliah.

7. Lokasi kampus

Kamu bisa memilih perguruan tinggi yang masih satu provinsi dengan domisilimu atau memilih menjadi mahasiswa rantau dengan memilih kampus di provinsi lain.

Kamu bisa berdiskusi dengan orangtua terlebih dahulu jika memilih kampus di provinsi lain. Karena hal ini juga dapat memengaruhi biaya hidup dan aksesibilitas selama menempuh pendidikan.

8. Evaluasi kehidupan kampus

Pahami suasana dan kehidupan kampus yang ditawarkan oleh universitas tersebut. Calon mahasiswa juga perlu mempertimbangkan pula aktivitas Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), organisasi mahasiswa, dan kesempatan untuk terlibat dalam kegiatan sosial, akademik, atau keilmuan.

9. Konsultasikan dengan orang yang berpengalaman

Jangan ragu bertanya dengan kakak tingkat atau saudara yang sudah lebih dulu kuliah. Mereka dapat memberikan saran dan nasihat berharga guna membantu dalam menentukan pilihan kampus yang sesuai.

Demikian tips memilih kampus setelah lulus SMA/SMK yang bisa diterapkan calon mahasiswa. Pertimbangkan baik-baik perguruan tinggi hingga program studi saat akan kuliah, sehingga setelah menjalaninya tidak merasa menyesal.

https://www.kompas.com/edu/read/2023/11/06/124103171/9-tips-memilih-kampus-setelah-lulus-sma-smk

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke