Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Beasiswa BCA Finance Peduli 2023, Bantuan Rp 3,5 Juta Per Semester

KOMPAS.com - Banyak mahasiswa yang memiliki potensi dan kemampuan akademik yang baik tetapi juga menghadapi kendala biaya pendidikan saat menjalani studi di perguruan tinggi.

PT Bank Central Asia Tbk (BCA) BCA Finance kembali membuka program beasiswa untuk tahun 2023 dengan tujuan memberikan bantuan biaya kuliah kepada mahasiswa S1 aktif semester 5 hingga maksimal semester 8.

Program Beasiswa BCA Finance Peduli 2023 akan berlangsung hingga 9 Juli 2023. Kesempatan ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh mahasiswa.

Menurut informasi yang dirangkum melalui website BCA, berikut adalah syarat dan manfaat mengikuti Program Pendidikan Beasiswa BCA.

Persyaratan Pendaftaran Program:

  • Mahasiswa/i PTN/PTS semua jurusan di Indonesia yang sedang menempuh program Strata-1 (S-1).
  • Mahasiswa aktif S1 yang pada saat pendaftaran Beasiswa dibuka, sedang menempuh studi minimal semester 4 perkuliahan dan tidak lebih dari semester 6.
  • Perguruan Tinggi Negeri (PTN) IPK minimum 3,20; IPS terakhir 3,00 dan
  • Perguruan Tinggi Swasta (PTS) IPK minimum 3,40; IPS terakhir 3,20.
  • Melampirkan Softcopy Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari Kelurahan sesuai dengan daerah asal pada KTP.
  • Melampirkan Softcopy tagihan rekening listrik 2 bulan terakhir, sesuai dengan alamat asal pada KTP.
  • Melampirkan softcopy surat keterangan dari Fakultas yang menyatakan bahwa Mahasiswa/i ybs tidak sedang menerima beasiswa dari tempat lain.
  • Aktif Berorganisasi (Kemahasiswaan / Karang Taruna / Organisasi Non Politik Lainnya).
  • Tidak pernah terlibat dalam tindak kasus pidana / kasus perdata, serta penyalahgunaan NAPZA (narkotika, psikotropika dan zat adiktif).

Informasi lengkap bisa diakses melalui https://bcafinance.co.id/beasiswa-bca-finance-peduli-2023

https://www.kompas.com/edu/read/2023/06/27/072516871/beasiswa-bca-finance-peduli-2023-bantuan-rp-35-juta-per-semester

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke