Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kwarda Gerakan Pramuka Jabar Buka Seleksi Masuk IPB, Ini Syaratnya

KOMPAS.com - Salah satu perguruan tinggi terbaik di Indonesia, IPB University membuka jalur seleksi mandiri melalui undangan khusus bagi siswa SLTA berprestasi.

Adapun siswa berprestasi itu yang meraih penghargaan atau juara dalam lomba di tingkat internasional dan nasional, antara lain dalam kegiatan:

  • Lomba Karya Ilmiah
  • Olimpiade Matematika
  • Fisika
  • Kimia
  • Biologi
  • Informatika
  • Olahraga
  • Hafizh
  • Pramuka

Kali ini, Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Barat bakal melaksanakan seleksi mahasiswa masuk IPB University jalur Prestasi Internasional dan Nasional (PIN) dalam kegiatan Kepramukaan bagi Anggota Pramuka Penegak di Jawa Barat.

Melansir akun resmi Instagram Dinas Pendidikan Jawa Barat, Jumat (10/2/2023), ini info Jalur Prestasi Pramuka IPB University bagi anggota pramuka penegak yang berdomisili di Jawa Barat.

Persyaratan:

1. Lulus SMA/Sederajat pada tahun 2023

  • Jurusan IPA (S1)
  • Jurusan IPS untuk Fakultas dan Jurusan tertentu (D4)
  • SMK Pertanian/Kehutanan/Kimia Analis, TKJ.

2. Memiliki rata-rata nilai Matematika, Fisika, Kimia dan Biologi selama 5 semester sekurang-kurangnya 80 (delapan puluh).

3. Aktif sebagai Anggota Pramuka sebagai Ketua Dewan Ambalan (Pradana); dan/atau Dewan Kerja Ranting/Cabang/Daerah.

4. Mencapai tingkatan Pramuka Penegak Garuda.

5. Memiliki Prestasi Internasional/Nasional di Bidang Kepramukaan.

Mekanisme rekomendasi

Untuk mendapatkan rekomendasi dari Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Barat, yang bersangkutan harus menyampaikan persyaratan sebagai berikut:

Syarat lain:

1. Mengisi biodata terlampir dengan benar dan lengkap.

2. Bersedia membiayai suluruh biaya kuliah sampai dengan selesai, dinyatakan dengan Surat Pernyataan Kesediaan membayar biaya kuliah Ayah/ Wali yang bersangkutan.

3. Persyaratan sebagaimana dimaksud huruf b dikirim melalui jasa pengiriman ke Sekretariat Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Barat, Jl. Cikutra No. 276A, Kota Bandung 40124, paling lambat sudah diterima 28 Februari 2023 pukul 16.00 WIB.

4. Bagi yang lolos seleksi administrasi oleh Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Barat akan diberitahukan melalaui telepon/ whatsapp/ email.

5. Surat Rekomendasi Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Barat diambil oleh yang bersangkutan dengan didampingi oleh orang tua/ wali yang bersangkutan untuk wawancara dengan Tim Seleksi di Sekretariat Kwartir Daerah Jawa Barat pada hari dan jam kerja atau waktu yang ditentukan.

6. Menandatangani Surat Pernyataan Kesediaan untuk berperan aktif di Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pramuka atau Kegiatan UKM lainnya apabila lolos seleksi sebagai calon mahasiswa IPB.

Jadi, bagi calon mahasiswa yang juga anggota Pramuka Penegak di Jawa Barat dan tertarik untuk kuliah di IPB University, maka bisa mendaftar melalui Kwarda Gerakan Pramuka Jabar ini paling lambat 28 Februari 2023.

Untuk informasi lebih lengkap terkait Jalur Prestasi Pramuka IPB University bagi anggota Pramuka Penegak di Jabar ini, maka bisa membuka tautan ipb.link/jalur-pramuka-ipb-2023

https://www.kompas.com/edu/read/2023/02/11/075327271/kwarda-gerakan-pramuka-jabar-buka-seleksi-masuk-ipb-ini-syaratnya

Terkini Lainnya

Di Titik Nol Yogyakarta, Ribuan Buku Dibagikan dan Dibaca Bersama

Di Titik Nol Yogyakarta, Ribuan Buku Dibagikan dan Dibaca Bersama

Edu
Temui LPAI, Menparekraf Bicara soal Dampak Buruk Game Online dan Nasib Anak Bangsa

Temui LPAI, Menparekraf Bicara soal Dampak Buruk Game Online dan Nasib Anak Bangsa

Edu
15 SMA Swasta Terbaik di Jogja, Nomor 1 Sekolah Khusus Laki-laki

15 SMA Swasta Terbaik di Jogja, Nomor 1 Sekolah Khusus Laki-laki

Edu
Mendikbud Minta PTN Kembalikan Kelebihan Bayar UKT Mahasiswa

Mendikbud Minta PTN Kembalikan Kelebihan Bayar UKT Mahasiswa

Edu
Gelar 'Mini Workshop', Pulpenmas Institute Ajak Sekolah Mulai Perhatikan 'Customer Experience'

Gelar "Mini Workshop", Pulpenmas Institute Ajak Sekolah Mulai Perhatikan "Customer Experience"

Edu
Seluruh Lulusan Kelas 2024 Sinarmas World Academy Diterima di Universitas Top Dunia

Seluruh Lulusan Kelas 2024 Sinarmas World Academy Diterima di Universitas Top Dunia

Edu
7 Program Prioritas Kemenag bagi Guru dan Tendik 2024, Salah Satunya Insentif

7 Program Prioritas Kemenag bagi Guru dan Tendik 2024, Salah Satunya Insentif

Edu
11 SMA dengan Nilai UTBK Tertinggi di Tangsel, Referensi PPDB 2024

11 SMA dengan Nilai UTBK Tertinggi di Tangsel, Referensi PPDB 2024

Edu
UKT Batal Naik, Mendikbud Minta PTN Rangkul Mahasiswa yang Mengundurkan Diri

UKT Batal Naik, Mendikbud Minta PTN Rangkul Mahasiswa yang Mengundurkan Diri

Edu
PPDB Jabar 2024: Cek Dokumen yang Dibutuhkan dan Kuota Semua Jalur

PPDB Jabar 2024: Cek Dokumen yang Dibutuhkan dan Kuota Semua Jalur

Edu
Gelar Dialog di Universiti Sains Malaysia, JIC Ajak Mahasiswa Terlibat Misi Perdamaian Global

Gelar Dialog di Universiti Sains Malaysia, JIC Ajak Mahasiswa Terlibat Misi Perdamaian Global

Edu
Kisah Nikita, Sempat Alami Diskriminasi karena Disabilitas, Kini Lulus dari UGM

Kisah Nikita, Sempat Alami Diskriminasi karena Disabilitas, Kini Lulus dari UGM

Edu
20 SMA Terbaik di DKI Jakarta, Referensi Daftar PPDB 2024

20 SMA Terbaik di DKI Jakarta, Referensi Daftar PPDB 2024

Edu
Selain Batalkan Kenaikan UKT, Kemendikbud Juga Minta PTN Lakukan Ini

Selain Batalkan Kenaikan UKT, Kemendikbud Juga Minta PTN Lakukan Ini

Edu
LPDP Tahap 2 Dibuka Juni, Ini Perbedaan LPDP Reguler dan LPDP PTUD

LPDP Tahap 2 Dibuka Juni, Ini Perbedaan LPDP Reguler dan LPDP PTUD

Edu
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke