Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ingin Gratis Kuliah di Oxford? Daftar Beasiswa S2 Wiedenfeld-Hoffmann

KOMPAS.com – Tahun ini, Oxford kembali membuka program Beasiswa dan Kepemimpinan Weidenfeld-Hoffmann untuk memberikan pendanaan penuh kepada mahasiswa saat melanjutkan kuliah pascasarjana (S2) di University of Oxford, Inggris.

Selain dapat mengikuti kuliah secara gratis, calon penerima beasiswa juga memeroleh bantuan dana untuk biaya hidup setidaknya 15.285 pound sterling atau setara dengan Rp283 juta.

Tujuan Oxford menyelenggarakan program Beasiswa dan Kepemimpinan Weidenfeld-Hoffman (Wiedenfeld-Hoffmann Scholarships and Leadership Programme) adalah untuk memberikan kesempatan kepada lulusan universitas dari negara berkembang, termasuk Indonesia, demi membangun pemimpin masa depan.

Pasalnya, penerima beasiswa Weidenfeld-Hoffman akan mendapatkan program pengembangan kepemimpinan yang komprehensif, mentoring, dan jaringan atau networking berjangka panjang.

Penamaan beasiswa ini berasal dari badan amal pendidikan yang didirikan oleh George Weidenfeld dan diketuai oleh André Hoffmann, yaitu Weidenfeld-Hoffmann Trust.

Melansir Theguardian.com, George Wiedenfeld merupakan seorang pengungsi dari nazisme dan mengubah penerbitan di Inggris menjadi industri yang menarik serta dinamis pascaperang.

Meski sudah meninggal dunia pada umur 96 tahun, tetapi pendanaan di bawah namanya masih berjalan hingga saat ini.

Khususnya untuk menjalankan program Beasiswa dan Kepemimpinan Oxford-Weidenfeld dan Hoffmann, Oxford mendapatkan dana dari banyak pendonor yang menandai ulang tahun ke-95 Weidenfeld. Selain itu André Hoffmann dan Universitas Oxford juga memberikan sumbangan tambahan pada program beasiswa ini.

Alhasil setiap tahunnya, Weidenfeld-Hoffmann Trust menyediakan sekitar 30 beasiswa untuk kaum muda dari negara berkembang menyelesaikan pascasarjana dan berpartisipasi dalam program kepemimpinan.

Tujuannya agar pelajar dapat kembali ke negara mereka dan membuat kemajuan pada bidang manapun.

Cakupan

Apabila mendaftarkan diri pada program Beasiswa dan Kepemimpinan Weidenfeld-Hoffmann, pelamar akan mendapatkan beberapa keuntungan sebagai berikut.

  1. Pendanaan penuh saat berkuliah di University of Oxford, Inggris.
  2. Bantuan dana untuk biaya hidup setidaknya 15.285 pound sterling atau setara dengan Rp283 juta.
  3. Program pengembangan kepemimpinan dari Weidenfeld-Hoffmann Trust.

Syarat pelamar

Untuk mendapatkan pendanaan penuh selama menjalani studi pascasarjana (S2) di Universitas Oxford, pelamar harus memenuhi beberapa syarat sebagai berikut.

  1. Warga Negara Indonesia (WNI).
  2. Kembali ke Indonesia setelah kursus selesai.
  3. Menunjukkan hubungan antara subjek studi dan tujuan karier jangka panjang.
  4. Menjelaskan bagaimana melihat pekerjaan profesional Anda berkontribusi pada kenaikan kehidupan publik di Indonesia atau tingkat regional maupun internasional.
  5. Mendaftarkan diri dalam salah satu studi di Universitas Oxford. Lihat pilihan studinya di https://www.ox.ac.uk/admissions/graduate/fees-and-funding/fees-funding-and-scholarship-search/weidenfeld-hoffmann-scholarships-and-leadership-programme
  6. Mendapatkan Letter of Acceptance (LoA) atas studi di University of Oxford.

Pendaftaran

Saat mendaftarkan diri untuk mengikuti salah satu studi pascasarjana di University of Oxfrod, pelamar harus memilih Wiedenfeld-Hoffmann Scholarships and Leadership Program di bagian beasiswa University of Oxfrod.

Lengkapi juga formulir pernyataan Beasiswa Weidenfeld-Hoffmann yang ada di https://www.ox.ac.uk/admissions/graduate/fees-and-funding/fees-funding-and-scholarship-search/weidenfeld-hoffmann-scholarships-and-leadership-programme

Setelah itu, kirimkan aplikasi Anda sebelum batas waktu sesuai studi masing-masing pada Januari 2021.

Jika memenuhi syarat, pihak membuka program Beasiswa dan Kepemimpinan Weidenfeld-Hoffmann akan menghubungi pelamar pada Mei 2021 untuk memasuki tahap wawancara secara virtual pada April atau Mei 2021.

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai program beasiswa ini, pelamar dapat melihat penjelasan lewat situs resminya https://www.ox.ac.uk/admissions/graduate/fees-and-funding/fees-funding-and-scholarship-search/weidenfeld-hoffmann-scholarships-and-leadership-programme

University of Oxford merupakan kampus terbaik di dunia ke-5 versi lembaga pemeringkatan universitas dunia Quacquarelli Symonds (QS) pada 2021.

Tahun ini, QS World University Ranking memeringkatkan 1.000 universitas dari seluruh dunia di 80 lokasi berbeda.

https://www.kompas.com/edu/read/2020/11/17/152207571/ingin-gratis-kuliah-di-oxford-daftar-beasiswa-s2-wiedenfeld-hoffmann

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke