Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[KLARIFIKASI] Buruh Pabrik di Depok Menggigit 5 Rekan Kerjanya

KOMPAS.com - Beredar tangkapan layar judul berita CNN Indonesia yang menyebutkan seorang buruh pabrik di Depok, Jawa Barat, dikarantina karena menggigit lima rekan kerjanya.

Tangkapan layar yang beredar di media sosial Facebook itu juga memuat foto sejumlah orang memakai alat pelindung diri (APD) lengkap sedang menangani seorang pasien.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, konten tersebut perlu diluruskan.

Narasi yang beredar

Tangkapan layar judul berita CNN Indonesia tentang buruh pabrik mengamuk dan menggigit lima rekan kerjanya dibagikan di Facebook, antara lain, oleh akun ini dan ini.

Berikut narasi yang dibagikan:

Mengamuk Dan Menggigit 5 Rekan Kerjanya, Seorang Buruh Pabrik Di Depok Terpaksa Di Karantina

Di bawah judul tersebut, tertulis keterangan yang menyebutkan berita tersebut dimuat di CNN Indonesia pada 25 Januari 2023 pukul 13.21 WIB.

Konten itu juga memuat foto yang memperlihatkan sejumlah orang memakai APD lengkap sedang menangani seorang pasien. Tersemat logo CNN Indonesia di foto tersebut.

Penelusuran Kompas.com

Tim Cek Fakta Kompas.com menelusuri judul berita tersebut di situs CNN Indonesia dan tidak menemukan artikel yang dimaksud.

Adapun foto serupa ditemukan di artikel CNN Indonesia, 26 Februari 2020, berjudul "Pasien Suspect Corona Semarang Meninggal, Hasil Lab Negatif".

Tangkapan layar artikel berjudul "Mengamuk Dan Menggigit 5 Rekan Kerjanya, Seorang Buruh Pabrik Di Depok Terpaksa Di Karantina", mirip dengan cerita dalam serial The Last Of Us yang tayang perdana di HBO pada 15 Januari 2023.

Serial yang diadaptasi dari gim berjudul sama itu mengisahkan dunia yang dilanda wabah infeksi jamur Cordyceps, yang membuat korbannya berubah menjadi zombie.

Serial tersebut tengah ramai dibicarakan di media sosial karena memuat latar Indonesia.

Di episode kedua The Last of Us yang tayang 22 Januari 2023, dikisahkan bahwa kasus pertama infeksi Cordyceps ditemukan pada seorang perempuan yang bekerja sebagai buruh pabrik tepung dan gabah di sebelah barat Jakarta, Indonesia.

Scene yang menceritakan kasus pertama infeksi Cordyceps memuat dialog antara tokoh Ibu Ratna (diperankan Christine Hakim) seorang Profesor Mikologi dari Universitas Indonesia dengan Jenderal Agus Hidayat (diperankan Yayu Unru).

Berikut petikan dialognya:

Ibu Ratna: Jadi, kapan ini terjadi?

Jend. Agus: Kurang lebih 30 jam yang lalu.

Ibu Ratna: Di mana?

Jend. Agus Hidayat: Di pabrik tepung dan gabah di barat kota.

Ibu Ratna: Lahan yang sempurna untuk itu. Lalu?

Jend. Agus Hidayat: Seorang perempuan yang tiba-tiba melakukan kekerasan. Menyerang empat orang rekan kerjanya, menggigit tiga orang di antaranya.

Mmudian mengunci perempuan itu di kamar mandi sampai kemudian polisi datang. Perempuan itu mencoba menyerang dan terpaksa harus ditembak.

Kesimpulan

Tangkapan layar judul berita CNN Indonesia yang menyebutkan seorang buruh pabrik di Depok, Jawa Barat, dikarantina karena menggigit lima rekan kerjanya perlu diluruskan.

Judul berita tersebut merupakan konten satire serial The Last Of Us yang tengah ramai dibicarakan di media sosial karena memuat latar Indonesia.

Cerita perempuan mengamuk dan menggigit rekan kerjanya merupakan awal mula infeksi zombie merebak dalam cerita The Last of Us.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/01/26/193500382/-klarifikasi-buruh-pabrik-di-depok-menggigit-5-rekan-kerjanya

Terkini Lainnya

Tidak benar Satelit Cuaca Dimatikan Saat Kecelakaan Presiden Iran

Tidak benar Satelit Cuaca Dimatikan Saat Kecelakaan Presiden Iran

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Jakarta Masih Ibu Kota sampai Ada Keppres Pemindahan

[KLARIFIKASI] Jakarta Masih Ibu Kota sampai Ada Keppres Pemindahan

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Foto Helikopter Presiden Iran Terbakar di Udara, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Foto Helikopter Presiden Iran Terbakar di Udara, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Putin dalam Pesawat Menuju Pemakaman Presiden Iran

[HOAKS] Video Putin dalam Pesawat Menuju Pemakaman Presiden Iran

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan Puing Sirip Helikopter Presiden Iran yang Jatuh

INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan Puing Sirip Helikopter Presiden Iran yang Jatuh

Hoaks atau Fakta
Fitur AI Terbaru dari Microsoft Dinilai Membahayakan Privasi

Fitur AI Terbaru dari Microsoft Dinilai Membahayakan Privasi

Data dan Fakta
Beragam Informasi Keliru Terkait Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

Beragam Informasi Keliru Terkait Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Presiden Iran Selamat dari Kecelakaan Helikopter

[HOAKS] Presiden Iran Selamat dari Kecelakaan Helikopter

Hoaks atau Fakta
CEK FAKTA: Benarkah Oposisi Tak Lagi Dibutuhkan dalam Pemerintahan?

CEK FAKTA: Benarkah Oposisi Tak Lagi Dibutuhkan dalam Pemerintahan?

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Isu Lama, Produk Bayi Mengandung Bahan Penyebab Kanker

[KLARIFIKASI] Isu Lama, Produk Bayi Mengandung Bahan Penyebab Kanker

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Suporter Indonesia Kumandangkan Takbir Jelang Laga Lawan Irak

[HOAKS] Suporter Indonesia Kumandangkan Takbir Jelang Laga Lawan Irak

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bansos Tunai Rp 175 Juta Mengatasnamakan Kemensos

[HOAKS] Bansos Tunai Rp 175 Juta Mengatasnamakan Kemensos

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Ini Bukan Pemakaman Presiden Iran Ebrahim Raisi

[KLARIFIKASI] Foto Ini Bukan Pemakaman Presiden Iran Ebrahim Raisi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Modus Baru Mencampur Gorengan dengan Narkoba

[HOAKS] Modus Baru Mencampur Gorengan dengan Narkoba

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Aturan Pelarangan TikTok di Berbagai Negara, Simak Alasannya

INFOGRAFIK: Aturan Pelarangan TikTok di Berbagai Negara, Simak Alasannya

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke