Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mengatur Rumah Agar Nyaman dan Ramah Bagi Kucing Lansia

Kompas.com - 05/02/2022, 08:00 WIB
Artika Rachmi Farmita

Penulis

KOMPAS.com – Kucing yang sudah lanjut usia (lansia), memiliki tingkah laku dan kebutuhan yang berbeda dengan kucing yang masih muda atau remaja.

Sama halnya dengan mengurus manusia yang sudah berusia lanjut, merawat kucing yang sudah tua juga memerlukan perhatian khusus.

Pemilik kucing sebaiknya lebih memperhatikan perilaku, makanan, dan gejala apa saja yang mengganggu kesehatannya.

Termasuk apakah lingkungan di sekitar kucing lansia atau kucing tua sudah membuat mereka nyaman atau belum.

Dikutip dari Beauty Harmony Life, Selasa (1/2/2022), terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan membuat rumah terasa nyaman bagi kucing lansia.

Baca juga: Penyebab dan Cara Mengatasi Kucing yang Tak Mau Minum

1. Permudah ruang gerak

Seiring bertambahnya usia, hewan peliharaan termasuk anjing dan kucing dapat mengidap berbagai kondisi yang menyakitkan. Sebut saja radang sendi.

Selain kurangnya mobilitas, rasa sakit akibat radang sendi ini membuat mereka sulit untuk melakukan banyak hal yang dulu biasanya dilakukan.

Beberapa di antaranya adalah membungkuk untuk makan atau minum, beranjak dari kasur atau kotak pasir, bahkan menaiki tangga.

Anda dapat membantu kucing kesayangan merasa lebih nyaman dengan mempermudah akses dan ruang gerak mereka, di antaranya:

  • Memberikan tangga untuk naik ke tempat tidur Anda
  • Membeli kotak pasir dengan tepian rendah
  • Mengangkat mangkuk makanan dan air ke tingkat yang membuat mereka tidak harus menunduk.

 Baca juga: Kucing Tua Juga Bisa Pikun, Begini Gejala dan Cara Merawatnya

2. Perbanyak permukaan empuk

Banyak kucing lansia merasakan bahwa berbaring di permukaan lantai sudah tidak nyaman lagi, khususnya yang memiliki masalah rematik atau nyeri sendi lainnya, serta penurunan berat badan.

Jadi, taruh lebih banyak permukaan empuk seperti bantal atau selimut tebal di dalam rumah untuk memberi dukungan pada tulang dan persendian sahabat bulu.

3. Rapikan ruangan

Merapikan ruangan dan menghilangkan atau melapisi sudut dan permukaan tajam, dapat dilakukan agar kucing lansia dengan penglihatan terganggu tidak terkena bahaya.

Baca juga: 4 Cara Membuat Rumah Lebih Nyaman untuk Kucing Tua

4. Beri opsi hangat atau dingin

Banyak hewan peliharaan yang sudah lansia akan merasa kesulitan dalam mengatur suhu tubuhnya.

Saat meletakkan permukaan yang empuk dan carikan tempat dengan cahaya matahari yang cukup.

Lalu tambahkan seprai atau selimut ekstra supaya mereka merasa lebih nyaman.

Anda juga bisa memakaikan jaket atau sweater ke kucing lansia atau memberikan mereka matras pendingin saat musim panas jika rumah Anda tidak memiliki AC atau kipas angin.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Nabilla Ramadhian | Editor: Sakina Rakhma Diah Setiawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com