Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Beli Centang Biru di Instagram, Berikut Syarat dan Tarifnya

Kompas.com - 07/08/2023, 12:45 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Meta, induk perusahaan Instagram dan Facebook, akhirnya meluncurkan layanan centang biru berbayar atau Meta Verified untuk penggunanya di Indonesia.

Sebelumnya, layanan Meta Verified sudah lebih dulu hadir bagi pengguna di negara lain seperti Australia, Selandia Baru, dan Amerika Serikat.

Secara sederhana, centang biru merupakan bentuk validasi untuk mengkonfirmasi keaslian sebuah akun dan menandakan akun tersebut telah terverifikasi.

Baca juga: 4 Cara Melihat Instagram Stories Tanpa Diketahui Pemilik Akun


Pada awalnya, lencana verifikasi akun Instagram bisa diajukan jika Anda merupakan tokoh publik, selebriti, atau pelaku usaha dan memenuhi persyaratan akun dan kelayakan.

Namun, kini siapapun yang memenuhi syarat (tidak terbatas pada selebriti dan tokoh publik) bisa mendapatkan centang biru Instagram dengan cara berlangganan.

Anda bisa berlangganan centang biru Instagram dengan harga mulai dari Rp 100.000 hingga Rp 130.000 per bulan.

Baca juga: Syarat Terbaru untuk Mendapat Centang Biru di Twitter

Lantas, bagaimana cara berlangganan atau membeli centang biru Instagram?

Cara beli centang biru Instagram

Tangkapan layar cara berlangganan centang biru Instagram.meta.com Tangkapan layar cara berlangganan centang biru Instagram.

Dilansir dari laman resminya, berikut adalah langkah-langkah untuk berlangganan Meta Verified:

  • Buka aplikasi Instagram dan masuk ke akun Anda
  • Pilih ikon profil di pojok kanan bawah
  • Klik ikon tiga garis horizontal di pojok kanan atas untuk membuka opsi menu
  • Pilih opsi "Meta Verified"
  • Klik "Berlangganan" dan pilih "Daftar"
  • Selanjutnya klik "Bayar sekarang" dengan metode pembayaran yang diinginkan
  • Anda akan diminta untuk mengaktifkan autentikasi dua faktor (jika belum pernah diaktifkan)
  • Konfirmasi nama profil akun Anda dan foto selfie, lalu klik "Submit"
  • Masukkan kartu identitas Anda
  • Setelah selesai mengisi data-data, Meta akan melakukan review dan mengonfirmasi identitas Anda selama maksimal 48 jam.

Baca juga: 4 Cara Cek Tanggal Bergabung di Instagram

Syarat beli centang biru Instagram

Anda perlu memenuhi sejumlah syarat untuk bisa berlangganan centang biru Instagram atau Meta Verified, antara lain:

  • Pengguna harus berusia minimal 18 tahun
  • Memiliki profil publik atau pribadi dengan nama lengkap sesuai dengan standar penamaan
  • Memiliki foto profil yang menyertakan wajah pengguna
  • Mengaktifkan autentikasi dua faktor (dapat diselesaikan setelah pembayaran)
  • Memenuhi persyaratan aktivitas minimum, seperti riwayat posting sebelumnya
  • Memiliki tanda pengenal resmi atau ID yang dikeluarkan pemerintah, yang sesuai dengan nama dan foto di profil.

Baca juga: Cara Menyembunyikan Status Online di Instagram dengan Mudah

Harga centang biru Instagram untuk versi web dibanderol Rp 100.000 per bulan, sedangkan untuk pengguna iOS dan Android adalah Rp 130.000 per bulan.

Demikian cara berlangganan centang biru di Instagram.

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Centang Biru Twitter Berbayar, Apa Dampaknya?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang

Terkini Lainnya

Mengenal Como 1907, Klub Milik Orang Indonesia yang Sukses Promosi ke Serie A Italia

Mengenal Como 1907, Klub Milik Orang Indonesia yang Sukses Promosi ke Serie A Italia

Tren
Melihat Lokasi Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Jalur Rawan dan Mitos Tanjakan Emen

Melihat Lokasi Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Jalur Rawan dan Mitos Tanjakan Emen

Tren
Remaja di Jerman Tinggal di Kereta Tiap Hari karena Lebih Murah, Rela Bayar Rp 160 Juta per Tahun

Remaja di Jerman Tinggal di Kereta Tiap Hari karena Lebih Murah, Rela Bayar Rp 160 Juta per Tahun

Tren
Ilmuwan Ungkap Migrasi Setengah Juta Penghuni 'Atlantis yang Hilang' di Lepas Pantai Australia

Ilmuwan Ungkap Migrasi Setengah Juta Penghuni "Atlantis yang Hilang" di Lepas Pantai Australia

Tren
4 Fakta Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Lokasi di Jalur Rawan Kecelakaan

4 Fakta Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Lokasi di Jalur Rawan Kecelakaan

Tren
Dilema UKT dan Uang Pangkal Kampus, Semakin Beratkan Mahasiswa, tapi Dana Pemerintah Terbatas

Dilema UKT dan Uang Pangkal Kampus, Semakin Beratkan Mahasiswa, tapi Dana Pemerintah Terbatas

Tren
Kopi atau Teh, Pilihan Minuman Pagi Bisa Menentukan Kepribadian Seseorang

Kopi atau Teh, Pilihan Minuman Pagi Bisa Menentukan Kepribadian Seseorang

Tren
8 Latihan yang Meningkatkan Keseimbangan Tubuh, Salah Satunya Berdiri dengan Jari Kaki

8 Latihan yang Meningkatkan Keseimbangan Tubuh, Salah Satunya Berdiri dengan Jari Kaki

Tren
2 Suplemen yang Memiliki Efek Samping Menaikkan Berat Badan

2 Suplemen yang Memiliki Efek Samping Menaikkan Berat Badan

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 12-13 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 12-13 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 11-12 Mei | Peserta BPJS Kesehatan Bisa Berobat Hanya dengan KTP

[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 11-12 Mei | Peserta BPJS Kesehatan Bisa Berobat Hanya dengan KTP

Tren
Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Saya Bukan Otak

Saya Bukan Otak

Tren
Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com