Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Alasan Mengapa Kucing Menatap Anda, Apa Saja?

Kompas.com - 18/05/2023, 12:15 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Kucing adalah salah satu hewan peliharaan yang memiliki penampilan yang menarik dan menggemaskan.

Tidak heran jika mereka menjadi hewan peliharaan yang cukup populer di kalangan masyarakat.

Bagi Anda para pemilik kucing, saling bertatapan dengan kucing kesayangan merupakan hal yang biasa, bahkan bisa terjadi setiap hari.

Baca juga: 7 Posisi Tidur Kucing yang Paling Umum dan Maknanya


Namun, tahukah Anda apa makna dibalik tatapan kucing tersebut?

Alasan mengapa kucing menatap Anda

Tatapan kucing menjadi salah satu bentuk “komunikasi” selain gestur dan suaranya. Berikut ini adalah beberapa alasan mengapa kucing menatap Anda:

1. Kucing menginginkan sesuatu

Dilansir Daily Paws, jika kucing menatap Anda dengan ekornya ke atas dan telinga menghadap ke depan, ini adalah bahasa tubuh yang kemungkinan besar dia menginginkan sesuatu dari Anda.

Dia mungkin mencoba memperingatkan Anda bahwa mangkuk makanannya kosong, atau meminta dielus dan diajak bermain dengan mainan favoritnya .

Biasanya itu adalah tatapan lembut, maka Anda perlu mengapresiasinya dengan memberikan apa yang mereka inginkan.

Baca juga: Benarkah Kucing Dapat Memprediksi Bencana? Berikut Penjelasannya

2. Kucing merasa takut

Ilustrasi kucing sedang merasa takut.iStockphoto/MarynaVoronova Ilustrasi kucing sedang merasa takut.

Tatapan kucing juga bisa berarti bahwa mereka ketakutan, terutama ketika mereka menatap Anda dengan tajam.

Ini menandakan kucing Anda sedang merasa takut atau terancam. Beberapa tanda bahwa kucing merasa ketakutan, selain tatapan tajamnya, adalah:

  • Telinganya menghadap ke belakang
  • Ekornya menghadap ke bawah dan mungkin bergerak-gerak
  • Terlihat tegang
  • Pupilnya melebar
  • Mendesis, menggeram, atau menjilati bibirnya
  • Tidak berkedip dan terus tetap fokus pada Anda.

Baca juga: 5 Alasan Mengapa Kucing Suka Mengeong di Malam Hari

3. Menunjukkan kasih sayang

Sejalan dengan itu, dikutip dari PetMD, jika kucing Anda menatap Anda, kemudian berkedip perlahan, itu merupakan bentuk ungkapan kasih sayang.

Berkedip adalah isyarat yang ramah, dan ketika dipadukan dengan bahasa tubuh yang santai, artinya mereka merasa senang berada di dekat dengan Anda.

Baca juga: 7 Ras Kucing Termahal di Dunia, Ada yang Mencapai Rp 1,8 Miliar

4. Kucing sedang marah

ilustrasi kucing marah.iStockphoto/Andrey Zhuravlev ilustrasi kucing marah.

Ketika kucing menatap Ada dengan tanda pupil melebar, telinga menoleh ke samping, tubuh yang lebih kaku, dan ekor yang mengibas gelisah, itu menandakan mereka sedang ketakutan.

Jika Anda melihat tanda tersebut, itu menjadi sinyal bahwa kucing Anda membutuhkan ruang privat untuk sementara.

Dalam hal ini, hal terbaik yang harus dilakukan adalah mengalihkan pandangannya atau mengalihkan perhatiannya ke aktivitas lain untuk menambah jarak antara Anda dan kucing.

Baca juga: 5 Tips Sederhana Membuat Kucing Baru Cepat Nyaman di Rumah

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Foto Kucing Raksasa Hasil Rekayasa AI

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Tren
7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

Tren
Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU 'Self Service', Bagaimana Solusinya?

Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU "Self Service", Bagaimana Solusinya?

Tren
Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Tren
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Tren
6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

Tren
BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

Tren
7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

Tren
Tentara Israel Disengat Ratusan Tawon Saat Lakukan Operasi Militer di Jalur Gaza

Tentara Israel Disengat Ratusan Tawon Saat Lakukan Operasi Militer di Jalur Gaza

Tren
5 Sistem Tulisan yang Paling Banyak Digunakan di Dunia

5 Sistem Tulisan yang Paling Banyak Digunakan di Dunia

Tren
BMKG Catat Suhu Tertinggi di Indonesia hingga Mei 2024, Ada di Kota Mana?

BMKG Catat Suhu Tertinggi di Indonesia hingga Mei 2024, Ada di Kota Mana?

Tren
90 Penerbangan Maskapai India Dibatalkan Imbas Ratusan Kru Cuti Sakit Massal

90 Penerbangan Maskapai India Dibatalkan Imbas Ratusan Kru Cuti Sakit Massal

Tren
Musim Kemarau 2024 di Yogyakarta Disebut Lebih Panas dari Tahun Sebelumnya, Ini Kata BMKG

Musim Kemarau 2024 di Yogyakarta Disebut Lebih Panas dari Tahun Sebelumnya, Ini Kata BMKG

Tren
Demam Lassa Mewabah di Nigeria, 156 Meninggal dalam 4 Bulan

Demam Lassa Mewabah di Nigeria, 156 Meninggal dalam 4 Bulan

Tren
BMKG Deteksi Gangguan Magnet Bumi, Apa Dampaknya di Indonesia?

BMKG Deteksi Gangguan Magnet Bumi, Apa Dampaknya di Indonesia?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com