Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persiapan Haji 2022, Ini Vaksin yang Disetujui Arab Saudi

Kompas.com - 10/04/2022, 16:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Arab Saudi kembali membuka penyelenggaraan ibadah haji bagi jemaah dari negara lain. Hal ini dilandasi oleh kondisi pandemi Covid-19 yang kian mereda.

Namun, jemaah haji harus memenuhi sejumlah syarat terlebih dahulu untuk dapat melaksanakan ibadah haji di Tanah Suci.

Informasi tersebut disampaikan oleh Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi melalui akun Twitter resmi, @MoHU_En pada Sabtu (9/4/2022).

Ibadah haji tahun ini terbuka untuk mereka yang berusia di bawah 65 tahun dan sudah menerima vaksin utama Covid-19 yang diakui Kementerian Kesehatan Saudi,” tulisnya dalam keterangan resmi.

Lantas, sebagai persiapan ibadah haji 2022, apa saja vaksin yang penggunaannya disetujui pemerintah Arab Saudi?

Baca juga: Arab Saudi soal Haji 2022: Kuota 1 Juta Jemaah, Usia di Bawah 65 Tahun

Vaksin yang disetujui Arab Saudi

Diberitakan oleh media Saudi Gazette (3/3/2022), pemerintah Arab Saudi melalui Kementerian Kesehatan memberikan persetujuan kepada sembilan vaksin Covid-19 sebagai syarat bepergian ke negara ini.

Sembilan vaksin tersebut antara lain:

  1. Pfizer
  2. Moderna
  3. Oxford AstraZeneca
  4. Johnson and Johnson
  5. Sinopharm
  6. Sinovac
  7. Covaxin
  8. Sputnik
  9. Covovax

Adapun sertifikat vaksinasi yang dimiliki calon jemaah haji atau pelaku perjalanan luar negeri di wilayah Arab Saudi, harus memuat hal-hal berikut:

  • Data pribadi
  • Nama vaksin
  • Tanggal vaksin
  • Nomor batch vaksin

Sertifikat vaksin tersebut harus dalam satu bahasa, antara lain bahasa Arab, Inggris, ataupun Perancis.

Apabila sertifikat berada dalam bahasa selain ketiga bahasa tersebut, maka harus melampirkan terjemahan bahasa Arab.

Ilustrasi vaksin Pfizer. FDA beri persetujan vaksin Covid-19 Pfizer-BioNtech diberikan untuk anak usia 5-11 tahun. Jika disetujui CDC, penyuntikkan akan dilakukan November. Shutterstock Ilustrasi vaksin Pfizer. FDA beri persetujan vaksin Covid-19 Pfizer-BioNtech diberikan untuk anak usia 5-11 tahun. Jika disetujui CDC, penyuntikkan akan dilakukan November.

Baca juga: Soal Manasik Haji Menggunakan Metaverse, Ini Penjelasan Kemenag

Syarat haji 2022

Masih melalui akun Twitter resmi Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi, penyelenggaraan haji tahun ini dikhususkan bagi jemaah yang memenuhi syarat berikut:

  1. Berusia di bawah 65 tahun menurut kalender Gregorian/Masehi.
  2. Sudah menerima dosis lengkap vaksin Covid-19 dengan jenis vaksin yang disetujui Arab Saudi.
  3. Melampirkan hasil negatif tes PCR yang diambil kurun waktu 72 jam sebelum keberangkatan ke Arab Saudi.

Kementerian Haji dan Umrah juga menekankan jemaah untuk wajib mematuhi langkah-langkah pencegahan Covid-19.

Selain itu, wajib pula mengikuti instruksi pencegahan saat menjalankan ibadah haji. Hal ini guna memastikan kesehatan dan kesejahteraan jemaah tetap terlindungi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Alasan Komisi X soal Anggota DPR Dapat Kuota KIP Kuliah

Alasan Komisi X soal Anggota DPR Dapat Kuota KIP Kuliah

Tren
Kebun Binatang di China Ubah Anjing Menyerupai Panda, Tuai Kecaman Pengunjung

Kebun Binatang di China Ubah Anjing Menyerupai Panda, Tuai Kecaman Pengunjung

Tren
Buntut Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Kemenhub Tuntut ASN Jaga Etika

Buntut Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Kemenhub Tuntut ASN Jaga Etika

Tren
Pekerjaan untuk Juru Parkir Liar Minimarket

Pekerjaan untuk Juru Parkir Liar Minimarket

Tren
Benarkah Kenaikan UKT Belakangan karena Campur Tangan Pemerintah?

Benarkah Kenaikan UKT Belakangan karena Campur Tangan Pemerintah?

Tren
Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

Tren
Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Tren
Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli 'Cash', Ini Faktanya

Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli "Cash", Ini Faktanya

Tren
Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Tren
Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Tren
Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Tren
Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Tren
Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com