Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gempa Ambarawa-Salatiga, Apakah Berpengaruh pada Aktivitas Gunung Api di Sekitarnya?

Kompas.com - 28/10/2021, 15:33 WIB
Nur Rohmi Aida,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Guncangan gempa yang mengguncang wilayah Banyubiru, Ambarawa, dan Salatiga masih terjadi sejak Sabtu (23/10/2021) hingga hari ini, Kamis (28/10/2021).

Kepala Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono, Sabtu (23/10/2021), mengatakan, gempa yang muncul diduga kuat bersumber dari sesar aktif yakni Sesar Merbabu-Merapi-Telomoyo.

Adapun total jumlah gempa di wilayah itu hingga Kamis siang tercatat telah ada 39 kali gempa.

Baca juga: Gempa Swarm Ambarawa-Salatiga Bisa Muncul Lagi, Ini Peringatan BMKG

Apakah gempa di sekitar wilayah Ambarawa-Salatiga ini berpengaruh pada aktivitas gunung api di sekitarnya?

Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Hanik Humaida mengatakan, gempa yang terjadi di wilayah Ambarawa tak berpengaruh pada aktivitas gunung api di sekitarnya.

“Sampai saat ini tidak ada kenaikan aktivitas di gunung api di sekitarnya,” ujar Hanik dihubungi Kamis (28/10/2021).

Hanik mengatakan, gempa Salatiga merupakan gempa tektonik di mana sebaran lokasi gempa-gempa yang terjadi hingga saat ini lebih terlokalisir di sekitar Salatiga-Ambarawa.

Aktivitas gempa itu juga tak menunjukkan pengaruh pada Gunung Merapi yang saat ini berada di Level III (Siaga)

“Hingga saat ini aktivitas kegempaan Merapi tidak menunjukkan adanya perubahan atau peningkatan,” ujar Hanik.

Ia juga menekankan, saat ini tidak ada kenaikan aktivitas di gunung api lain baik Telomoyo maupun Gunung Merbabu.

“Sampai saat ini tidak ada kenaikan aktivitas di Telomoyo-Merbabu,” kata Hanik.

Baca juga: Gempa Guncang Salatiga, BMKG: Rentetan Gempa Berpusat di Kompleks Gunung Telomoyo

Aktivitas gempa menurun

Sementara itu, saat dihubungi pada Kamis (28/10/2021), Daryono mengatakan, hingga hari ini terjadi 39 kali gempa di wilayah Ambarawa.

Berdasarkan catatan gempa, rinciannya sebagai berikut:

  • Sabtu (23/10/2021): 24 gempa
  • Minggu (24/10/2021): 9 gempa
  • Senin (25/10/2021): 3 gempa
  • Selasa (26/10/2021): 0 gempa
  • Rabu (27/10/2021): 2 gempa
  • Kamis (28/10/2021): 1 gempa.

Gempa terakhir yang terjadi Kamis (28/10/2021) merupakan gempa berkekuatan 3,0 magnitude yang dirasakan di Ambarawa, Kecamatan Ngampin, Kecamatan Jambu, Kecamatan Kranggan dengan intensitas II MMI.

Daryono mengatakan, gempa telah menunjukkan tren penurunan.

“Ini tren peluruhan jumlah aktivitas gempa swarm hari per hari hasil monitoring BMKG sejak Sabtu. Tampak sudah turun signifikan. Mohon bersabar, harapan kita semua kondisi segera stabil dan kembali aman,” ujar Daryono.

Baca juga: Analisis Terbaru BMKG soal Rentetan Gempa di Banyubiru, Ambarawa, dan Salatiga

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

Tren
Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Tren
Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli 'Cash', Ini Faktanya

Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli "Cash", Ini Faktanya

Tren
Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Tren
Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Tren
Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Tren
Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Tren
Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Tren
Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Tren
8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

Tren
Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Tren
Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Tren
Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com