Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Obat Tradisional, Ini Khasiat Bunga Telang untuk Kesehatan

Kompas.com - 18/09/2021, 08:15 WIB
Muhamad Syahrial

Penulis

KOMPAS.com - Bunga telang telah dikenal sebagai obat tradisional yang istimewa sejak lama. Seluruh bagian tanaman ini, mulai dari akar hingga bunganya, dipercaya memiliki khasiat kesehatan.

Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com pada Sabtu (11/9/2021), sistem pengobatan Ayurveda asal India bahkan menganggap tanaman yang tersebar di berbagai wilayah iklim tropis dan subtropis ini sebagai obat yang penting.

Dalam bahasa Hindi, bunga telang disebut aparajita yang artinya "yang tidak terkalahkan".

Bunga telang pun disebut setidaknya dalam dua kitab utama pengobatan Ayurveda, yakni Sushruta Samhita dan Charaka Samhita.

Dilansir dari artikel “Manfaat Bunga Telang (Clitori Tanutae L.) bagi Kesehatan Manusia" dalam Journal of Functional Food and Nutraceutical melalui KOMPAS.com, berikut ini beberapa khasiat bunga telang untuk kesehatan.

Baca juga: 5 Manfaat Kesehatan Air Kelapa Muda untuk Ibu Hamil

1. Bunga telang mengandung antioksidan

Banyak peneliti mengatakan, bunga telang memang masih lebih rendah dari vitamin C dalam mereduksi senyawa radikal.

Meski begitu, studi pun membuktikan, sifat antioksidan pada ekstrak bunga telang menjadi salah satu yang tertinggi dibandingkan 15 jenis bunga lainnya.

2. Bunga telang membantu mengatasi diabetes

Beberapa penelitian membuktikan bahwa ekstrak bunga telang dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.

Sebuah studi melakukan uji coba dengan memberikan ekstrak bunga telang secara oral kepada tikus. Hasilnya, tercipta glukosa serum dan glikolisasi hemoglobin, serta meningkatkan insulin serum juga glikogen otot serta tulang.

Baca juga: Manfaat Kesehatan Daun Salam dan Cara Pengolahannya

3. Bunga telang meningkatkan kolesterol baik

Selain mengandung antioksidan dan mampu membantu mengatasi diabetes, bunga telang juga dapat menurunkan trigliserida dan total kolesterol darah, sehingga bisa meningkatkan kadar kolesterol baik di dalam tubuh.

Selain tiga khasiat tersebut, bunga telang masih memilki banyak manfaat lainnya, termasuk antimikroorganisme, hepatoprotektif, dan lain-lain.

(Penulis: Lulu Lukyani)

Sumber: KOMPAS.com

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com