Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beckham, Inter Milan, hingga Fans Kpop Kirim Donasi Atasi Virus Corona

Kompas.com - 10/02/2020, 20:07 WIB
Mela Arnani,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

Sumber SCMP

KOMPAS.com - Mewabahnya virus corona yang menewaskan 910 orang menyita perhatian dunia, termasuk para bintang dan atlet internasional.

Para pesohor itu juga bersimpati dengan ikut memberikan bantuan untuk menanggulangi wabah virus yang menjalar dari kota Wuhan, Hubei, China itu. 

Dilansir dari South China Morning Post, beberapa atlet seperti mantan pemain sepak bola Inggris David Beckham, Sun Yang, dan Jeremy Lin hingga perusahaan-perusahaan besar dunia memberikan bantuan untuk kasus virus corona.

Perenang peraih medali emas Olimpiade China, Sun Yang, dikabarkan mengirimkan makanan di sebuah blok lalu lintas polisi di kota asalnya, Hangzhou.

Sementara itu, atlet atletik China, Xie Wenjun mengirimkan 1.500 masker ke Wuhan.

Tak hanya mereka, pesepakbola Israel Eran Zahavi yang juga menjadi pencetak gol terbanyak di China Super League musim lalu, turut menyumbang dengan mengirimkan 30.000 pakaian pelindung, 250.000 masker, dan 1 juta pasang sarung tangan.

Sumbangan juga datang dari Aliansi Asosiasi Bola Basket China yang memberikan 3 juta yuan.

Baca juga: Bos WHO: Kasus Virus Corona di Luar China Bisa Jadi Fenomena Gunung Es

Pemilik tim Liga Super China Tianjin Quanjian, Shu Yuhui juga memberikan bantuan masing-masing sebesar 100 juta yuan.

Di luar China, klub seri A yang dimiliki warga negara China, Inter Milan mengirimkan 300.000 masker dan klub Spanyol Espanyol yang diperkuat bintang China Wu Lei, menyumbang 450.000 masker ke Wuhan.

Perusahaan farmasi sekaligus pemilik tim Bundesliga Jerman, Bayer Leverkusen memberikan dukungan berupa sumbangan peralatan dan uang senilai 11 juta yuan.

Spanduk semangat

Sebuah spanduk yang menunjukkan dukungan kepada Wuhan dan Huanggang, kota lain di Provinsi Hubei dipasang pada kemenangan kandang 4-3 atas tim Borussia Dortmund.

Pesan dukungan juga diberikan oleh tim bola basket perempuan China yang lolos ke Olimpiade Tokyo 2020.

Pesan-pesan dukungan juga telah dibagikan oleh mantan pemain Real Madrid dan Manchester United, David Beckham melalui Weibo-nya.

"Pikiran dan doa saya ditujukan kepada semua yang terkena dampak virus corona di China dan di seluruh dunia," tulis suami Victoria Beckham ini.

Sementara itu, bintang tenis meja seluruh dunia memberikan dukungan semangat kepada Wuhan lewat akun resmi Twitter Federasi Tenis Meja Internasional.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 12-13 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 12-13 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 11-12 Mei | Peserta BPJS Kesehatan Bisa Berobat Hanya dengan KTP

[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 11-12 Mei | Peserta BPJS Kesehatan Bisa Berobat Hanya dengan KTP

Tren
Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Saya Bukan Otak

Saya Bukan Otak

Tren
Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Tren
Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Tren
8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

Tren
Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Tren
Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Tren
7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

Tren
Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU 'Self Service', Bagaimana Solusinya?

Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU "Self Service", Bagaimana Solusinya?

Tren
Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Tren
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Tren
6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com