Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yaumul Jaza, Hari Pembalasan Amal Manusia

Kompas.com - 10/04/2023, 20:00 WIB
Widya Lestari Ningsih

Penulis

Sumber Kemenag

KOMPAS.com - Dalam kepercayaan umat Islam, hari kiamat adalah hari berakhirnya kehidupan manusia di dunia, sekaligus menandai awal kehidupan di akhirat.

Di akhirat, ada beberapa nama hari akhir sebagai tahapan yang akan ditempuh oleh manusia, salah satunya hari pembalasan.

Hari pembalasan amal manusia disebut Yaumul Jaza.

Apa yang akan dialami manusia di Yaumul Jaza?

Baca juga: Perbedaan Nuzulul Quran dengan Lailatul Qadar

Yaumul Jaza, hari pembalasan

Yaumul Jaza adalah hari pembalasan atas segala amal perbuatan manusia selama hidup di dunia.

Setelah amal perbuatannya dihisab dan ditimbang, manusia akan ditentukan nasibnya.

Perbuatan baik akan mendapatkan balasan kebaikan di surga, sementara perbuatan buruk akan mendapat siksaan di neraka.

Dalam Al Quran dijelaskan bahwa Allah telah menyediakan dua tempat di akhirat, yakni surga dan neraka.

Surga adalah tempat bagi orang-orang beriman, yang beramal saleh dan bertakwa kepada Allah.

Segala kenikmatan dan keindahan surga bersifat abadi, serta tidak dapat dibandingkan dengan kenikmatan dunia.

Baca juga: 8 Peristiwa Penting di Bulan Ramadan

Salah satu dalil yang menggambarkan kehidupan di surga pada hari pembalasan terdapat dalam Al Quran surat Al-Gasyiyah ayat 8-16.

"Pada hari itu banyak muka yang berseri-seri, merasa senang karena usahanya, (mereka) dalam surga yang tinggi, di dalamnya tidak kamu dengar perkataan yang tidak berguna. Di dalamnya ada mata air yang mengalir. Di sana ada dipan-dipan yang ditinggikan, dan gelas-gelas yang tersedia (di dekatnya), dan bantal-bantal sandaran yang tersusun, dan permadani-permadani yang terhampar." (Q.S Al-Gasyiyah: 8-16)

Sebaliknya, bagi orang-orang kafir dan melanggar perintah Allah saat di dunia, akan dibalas dengan siksa neraka yang amat menyakitkan.

Balasan berupa pedihnya siksa neraka diterangkan dalam Al Quran surat An Nisa ayat 56 yang berbunyi, "Sungguh, orang-orang yang kafir kepada ayat-ayat Kami, kelak akan Kami masukkan ke dalam neraka. Setiap kali kulit mereka hangus, Kami ganti dengan kulit yang lain, agar mereka merasakan azab. Sungguh, Allah Maha Perkasa, Maha Bijaksana."

 

Referensi:

  • Al Fatti, Junaidi Ahmad. (2020). The Miracle of Mizan. Yogyakarta: Araska.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com