Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akibat Virus Corona, PUBG Tunda Turnamen Esport di Berlin

Kompas.com - 12/02/2020, 08:30 WIB
Faishal Raihan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Player Unknown's Battlegrond Series Corp. memutuskan untuk menunda turnamen PUBG Global Series (PGS) di Berlin.

Turnamen PGS Berlin sedianya dijadwalkan berlangsung pada April 2020.

Namun, seperti dilansir dari laman resminya pada Rabu (12/2/2020), PUBG memutuskan untuk menunda turnamen PGS Berlin.

Ditundanya PGS Berlin disebabkan karena sedang mewabahnya virus corona.

Baca juga: Alasan 4 Pemain Berusia 18 Tahun Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia

"Dengan mempertimbangkan keselamatan para pemain, karyawan, dan penggemar sebagai prioritas kami, kami telah membuat keputusan sulit untuk menunda PGS di Berlin yang sejatinya digelar April," demikian pernyataan PUBG.

Tahun ini, PUBG sedikit mengubah struktur turnamen yang dilombakan dengan empat turnamen dalam setahun.

Empat turnamen tersebut terdiri dari tiga turnamen berlabel PUBG Global Series (PGS) serta satu PUBG Global Championship.

PUBG tetap berusaha untuk menggelar empat turnamen yang sudah direncanakan untuk 2020, meskipun ada penundaan seri pertama di Berlin.

"Rencana untuk menyelenggarakan empat acara esports global PUBG pada tahun 2020 tetap tidak berubah, dan kami secara aktif menjajaki opsi kapan acara pengganti dapat diadakan," lanjut pernyataan PUBG.

Baca juga: Update PUBG Mobile Versi 0.16.0, Mode Terbaru RageGear hingga Kolaborasi dengan Angry Birds

Untuk selanjutnya, PUBG menyatakan akan terus memberikan informasi terbaru yang berkaitan dengan turnamen tahun ini.

"Kami akan memberikan update begitu ada perkembangan yang lebih baik tentang opsi terbaik untuk penggemar, pemain, dan staf esports," tulis pernyataan PUBG.

"Kami berterima kasih atas kesabaran dan pengertian Anda saat kami menavigasi situasi ini," PUBG mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com