Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Piala Gubernur Jatim 2020, Persebaya Vs Persik Berakhir 3-1

Kompas.com - 10/02/2020, 17:30 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hasil Piala Gubernur Jatim 2020 yang mempertemukan Persebaya Surabaya vs Persik Kediri berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Bajul Ijo.

Laga Piala Gubernur Jatim 2020 Persebaya vs Persik ini dihelat di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Senin (10/2/2020) sore WIB.

Tiga gol Bajul Ijo, julukan Persebaya, masing-masing dicetak oleh oleh Supriadi (19'), Hambali Thalib (42'), dan Alwi Slamat (45+1').

Adapun Persik hanya mampu membalas lewat tandukan Ante Bakmaz (50').

Baca juga: HT Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Unggul Tiga Gol

Jalannya laga Persebaya vs Persik

Persebaya langsung tampil menekan sejak awal laga.

Saat pertandingan Piala Gubernur Jatim 2020 ini berjalan empat menit, Bajul Ijo memiliki peluang lewat tendangan salto Patrich Wanggai, tetapi masih jauh dari sasaran.

Sementara itu, Persik mencoba memanfaatkan kelengahan Persebaya untuk melancarkan serangan balik.

Setelah terus menekan, Persebaya memecah kebuntuan pada menit ke-19.

Berawal dari umpan satu-dua antara Rachmat Irianto dan Patrich Wanggai, Supriadi memanfaatkan umpan tersebut dengan sepakan yang merobek jala Persik kawalan Fajar Setyajaya.

Pada menit ke-27, Supriadi kembali mengancam gawang Macan Putih. Namun, kali ini, sepakannya masih bisa digagalkan Fajar Setyjaya.

Perlahan, Persik mulai menemukan ritme permainan. Pada menit ke-29, anak asuh Joko Susilo itu menciptakan peluang pertama, tetapi bola hanya melambung di atas gawang Persebaya.

Pada menit ke-35, Bayu Nugroho mempunyai kesempatan emas untuk menggandakan keunggulan Persebaya.

Namun, tendangan Bayu Nugroho masih bisa diblok bek Persik, Vava Mario Zagalo.

Persebaya sukses menambah keunggulan pada menit ke-42.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com