Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Perbedaan Orator dan Audiensi

Kompas.com - 05/03/2024, 07:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

KOMPAS.com - Orator dan audiensi adalah dua istilah yang saling berkaitan, namun tidak bisa disamakan satu sama lain.

Alasannya karena orator dan audiensi merupakan dua pihak yang berbeda peran juga pengertiannya.

Apa perbedaan orator dan audiensi? Jelaskan! 

Salah satu perbedaan orator dan audiensi adalah pengertiannya.

Menurut Gorys Keraf dalam buku Diksi dan Gaya Bahasa (2007), orator adalah seorang ahli pidato (berbicara di depan umum).

Baca juga: 7 Cara Merebut Perhatian Audiens pada Awal Presentasi

Sementara itu, dikutip dari buku Evaluasi Program Model CIPP (2022) oleh Asyraf Suryadin dkk, audiensi adalah orang yang menjadi obyek atau pengguna informasi.

Berikut penjelasan lebih lanjut soal perbedaan orator dan audiensi:

Bedanya orator dan audiensi

Dilansir dari Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), yang dimaksud orator adalah orang yang ahli berpidato.

Dalam bidang seni, orator adalah tokoh cerita yang gemar berpidato dan berbicara dengan gaya yang cenderung meledak-ledak.

Sedangkan audiensi adalah kunjungan kehormatan; pengunjung atau pendengar suatu ceramah dan sebagainya.

Baca juga: Perbedaan Ceramah, Pidato, dan Khotbah

Berdasarkan definisi di atas, kita bisa melihat bahwa perbedaan orator dan audiensi adalah orator merupakan ahli pidato, sedangkan audiensi adalah pendengar.

Terkait hal ini, peran orator adalah sebagai pembicara. Sementara audiensi berperan sebagai pendengar atau obyek dari kajian pembicaraan.

Bedanya orator dan audiensi juga terlihat dari kemampuan yang harus dimiliki.

Orator harus mampu berbicara dengan jelas dan sanggup memersuasi audiensinya. Sedangkan kemampuan yang harus ditonjolkan oleh audiensi, yakni pendengaran dan pemahaman.

Kesimpulannya, perbedaan orator dan audiensi adalah pengertian, peran, dan kemampuan yang harus dimiliki.

Baca juga: Perbedaan Ceramah dan Pidato

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com