Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Dampak Siklon Tropis secara Umum

Kompas.com - 21/07/2023, 07:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

KOMPAS.com - Siklon tropis adalah sistem udara bertekanan rendah yang terbentuk di kawasan tropis.

Berdasarkan strukturnya, siklon tropis adalah aktivitas awan, angin, serta badai petir di saat yang bersamaan.

Kondisi cuaca ekstrem di suatu wilayah yang memicu terjadinya fenomena siklon tropis adalah udara bertekanan rendah yang dikelilingi udara bertekanan tinggi.

Dilansir dari situs Britannica, siklon tropis adalah badai melingkar yang intens dan berasal dari lautan tropis yang hangat.

Siklon tropis adalah angin kencang yang terbentuk di wilayah udara panas bertekanan rendah dengan uap air tinggi, dan dikelilingi suhu serta tekanan udara tinggi.

Baca juga: Badai Tropis: Hubungannya dengan Siklon Tropis, Proses, dan Dampaknya

Nama lain siklon tropis ialah topan atau angin topan. Biasanya siklon tropis dicirikan oleh:

  • Tekanan atmosfer yang rendah
  • Angin kencang
  • Hujan lebat.

Apa dampak siklon tropis?

Dua perahu nelayan asal Pulau Rote, NTT, diterjang Siklon Tropis Ilsa.AMSA via BBC Indonesia Dua perahu nelayan asal Pulau Rote, NTT, diterjang Siklon Tropis Ilsa.

Dikutip dari situs World Meteorological Organization, berikut dampak siklon tropis:

  • Menimbulkan angin kencang
  • Hujan deras
  • Gelombang tinggi
  • Gelombang badai yang sangat merusak
  • Banjir pesisir.

Dalam situs Sciencing diungkapkan bahwa dampak siklon tropis lainnya ialah menyebabkan erosi.

Angin kencang siklon dapat mengikis tanah. Akibatnya hal ini akan merusak vegetasi juga ekosistem yang ada.

Baca juga: Pengertian Iklim Tropis, Ciri-Ciri, dan Persebarannya

Selain banjir pesisir atau banjir rob, siklon tropis juga mengakibatkan hujan lebat. Akibatnya bahaya banjir akan menimpa beberapa kawasan.

Bagaimana dengan dampak siklon tropis di Indonesia?

Dikutip dari situs BMKG, setidaknya ada jenis dampak siklon tropis di Indonesia, yakni dampak langsung dan tidak langsung.

Dampak langsung siklon tropis di Indonesia, yakni:

  • Gelombang tinggi
  • Gelombang badai berupa naiknya air laut
  • Hujan deras
  • Angin kencang.

Sementara itu, dampak tidak langsung siklon tropis di Indonesia ialah:

  • Menjadi daerah pumpunan angin, yakni di Jawa atau Laut Jawa, NTB, NTT, Laut Banda, Laut Timor, hingga Laut Arafuru
  • Menyebabkan terbentuknya daerah belokan angin, terutama di Sumatera bagian Selatan dan Jawa bagian Barat
  • Berkurangnya curah hujan di beberapa kawasan, seperti Sulawesi bagian Utara atau Kalimantan.

Baca juga: Mengenal Klimatologi, Ilmu yang Mempelajari Iklim

Kesimpulannya, dampak siklon tropis secara umum adalah:

  • Angin kencang
  • Hujan deras
  • Gelombang tinggi
  • Naiknya air laut
  • Banjir.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com