Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Iklim Tropis, Ciri-Ciri, dan Persebarannya

Kompas.com - 26/09/2022, 11:30 WIB
Serafica Gischa

Editor

Oleh: Yopi Nadia, Guru SDN 106/IX Muaro Sebapo, Muaro Jambi, Provinsi Jambi 

 

KOMPAS.com - Iklim adalah suatu keadaan di mana terdapat kondisi cuaca rata-rata di suatu daerah dengan jangka waktu yang panjang (minimal 30 tahun).

Iklim dipengaruhi oleh atmosfer, suhu udara, kelembaban udara, curah hujan, sinar matahari, dan tentunya garis khatulistiwa.

Dunia ini memiliki empat iklim, yaitu iklim tropis, subtropis, sedang, dan kutub. Perbedaan iklim di berbagai belahan dunia ini disebabkan karena garis khatulistiwa.

Pada belahan bumi yang dekat dengan khatulistiwa akan memiliki iklim tropis dan subtropis. Sedangkan pada bagian bumi yang jauh dari khatulistiwa akan memiliki iklim sedang dan kutub.

Iklim tropis adalah suatu daerah yang terletak di antara garis isoterm pada bumi bagian utara dan bagian selatan.

Baca juga: Struktur Hutan Hujan Tropis

Pengertian iklim tropis

Iklim tropis adalah suatu daerah yang terletak di antara garis isoterm pada bumi bagian utara dan bagian selatan.

Iklim tropis ini terdapat pada posisi 23,5 derajat lintang utara dan 23,5 derajat lintang selatan. Iklim tropis ini juga terletak pada garis khatulistiwa.

Wilayah tropis dibedakan menjadi dua sesuai dengan keadaan alam. Pertama yakni daerah tropis kering meliputi, stepa, sabana kering, dan juga gurun pasir. Kedua, iklim lembab meliputi, hutan hujan tropis, sabana, serta daerah-daerah yang memiliki musim basah.

Pada iklim yang seperti ini juga memiliki karakter angin yang sedikit, radiasi matahari sedang sampai kuat, pertukaran panas yang kecil karena kelembaban yang tinggi.

Iklim ini memiliki dua musim tiap tahunnya yaitu musim kemarau dan musim hujan. Musim kemarau biasanya terjadi antara bulan Maret sampai Agustus. Sedangkan musim hujan biasanya terjadi antara bulan September sampai Februari.

Baca juga: Badai Tropis: Hubungannya dengan Siklon Tropis, Proses, dan Dampaknya

Ciri-ciri iklim tropis

Setiap iklim pasti memiliki ciri-ciri atau karakteristiknya sendiri. Di bawah ini akan dijelaskan beberapa ciri-ciri dari iklim tropis. Ciri-ciri iklim tropis meliputi:

  • Memiliki curah hujan yang tinggi, dan lebih lama pada setiap tahunnya, hal ini juga menjadikan tanah di iklim tropis menjadi subur.
  • Penguapan pada air laut cukup tinggi karena terdapat awan di atmosfer.
  •  Daerah iklim tropis terletak di antara 23,5 derajat LU dan 23,5 derajat LS.
  •  Pergantian suhu udara normal dan tidak ekstrim.
  • Memiliki tekanan udara yang rendah, dan perubahan tekanannya lambat
  • Memiliki amplitudo tahunan yang kecil sekitar 1-5 derajat celcius, kecuali pada amplitudo harian yang mana lebih besar.
  • Wilayah tropis basah biasanya tumbuhan yang tumbuh di hutan berwarna hijau dan lebat.
  • Pada wilayah tropis kering terdapat banyak sabana.
  • Karena pergerakan peredaran matahari, iklim tropis memiliki dua musim, yaitu musim kemarau dan musim hujan.
  • Curah hujan pada iklim tropis lebih tinggi dan lebih lama dibandingkan dengan iklim lainnya di dunia.
  • Wilayah iklim tropis mendapat cahaya matahari setiap tahunnya karena letaknya dekat dengan garis khatulistiwa.
  • Memiliki suhu udara yang rata-rata tinggi karena posisi matahari yang vertikal. Umumnya suhu udara sekitar 20 – 30 derajat celcius. Bahkan bisa mencapai lebih dari 30 derajat celcius di beberapa tempat.
  • Iklim tropis dapat memengaruhi iklim global jika memiliki perubahan yang signifikan.
  • Suhu udara pada iklim tropis sangat tinggi. Pada siang hari bisa mencapai 45 derajat celcius, dan 10 derajat celcius pada malam hari.
  • Wilayah iklim tropis kering udara dapat berbalik cepat, hal ini disebabkan karena radiasi balik bumi yang berlangsung cepat juga.

Di Indonesia sendiri yang termasuk sebagai hutan hujan tropis memiliki flora serta fauna yang beragam di dalamnya. 

Baca juga: Bioma Hutan Hujan Tropis: Pengertian dan Ciri-cirinya

Persebaran daerah iklim tropis

Tidak hanya di Indonesia, beberapa negara lain juga memiliki iklim yang sama yaitu iklim tropis. Negara yang memiliki iklim tropis adalah negara yang berada pada zona tropic of cancer, 23,5 derajat LU, dan tropic of capricorn 23,5 derajat LS.

Daerah iklim tropis ini selalu mendapat sinar matahari penuh secara vertikal pada siang hari. Tentunya daerah tropis ini dilewati oleh garis khatulistiwa.

Negara-negara yang memiliki iklim tropis antara lain beberapa negara bagian di benua Amerika, Asia, dan negara di Timur Tengah. Berikut adalah negara-negara dengan iklim tropis, yaitu:

Negara Bagian di Benua Amerika

  • Semua negara di Amerika Tengah
  • Wilayah Kepulauan Karibia
  • Nassau di Kepulauan Bahama
  • Amerika Selatan bagian atas termasuk Kolombia, Peru, Bolivia, Ecuador, Suriname, Paraguay, Argentina, Venezuela, Chile utara, dan Brazil.
  • Sebagian negara Meksiko

Benua Asia

  • Asia Tenggara
  • Hongkong
  • Kepulauan Maladewa
  • Sebagian wilayah Taiwan
  • Sebagian wilayah Bangladesh
  • Bagian selatan India

Baca juga: Keragaman Hayati Hutan Tropis Kalimantan

Negara di Timur Tengah

  • Yaman
  • Selatan Arab Saudi
  • Oman
  • Uni Emirat Arab
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Ciri-ciri Hubungan Sosial Individu dan Kelompok

Ciri-ciri Hubungan Sosial Individu dan Kelompok

Skola
Identitas Individu dan Kelompok

Identitas Individu dan Kelompok

Skola
Fungsi Manajemen dalam Kegiatan Sekolah

Fungsi Manajemen dalam Kegiatan Sekolah

Skola
Konsep Manajemen: Unsur dan Tingkatan

Konsep Manajemen: Unsur dan Tingkatan

Skola
30 Contoh Kalimat Asking, Giving, and Refusing Permission

30 Contoh Kalimat Asking, Giving, and Refusing Permission

Skola
Koperasi: Ciri, Prinsip, dan Peran

Koperasi: Ciri, Prinsip, dan Peran

Skola
Proses Pembaruan Kebudayaan dan Faktornya

Proses Pembaruan Kebudayaan dan Faktornya

Skola
Tahap Pendirian Koperasi Sekolah

Tahap Pendirian Koperasi Sekolah

Skola
Mengenal Sistem Panca Indera Manusia dan Fungsinya

Mengenal Sistem Panca Indera Manusia dan Fungsinya

Skola
Otoritas Jasa Keuangan

Otoritas Jasa Keuangan

Skola
4 Faktor Penghambat Mobilitas Sosial

4 Faktor Penghambat Mobilitas Sosial

Skola
Mengenal 6 Jenis Gaya beserta Contohnya

Mengenal 6 Jenis Gaya beserta Contohnya

Skola
Mengapa Astronot Melayang-layang di Luar Angkasa?

Mengapa Astronot Melayang-layang di Luar Angkasa?

Skola
2 Cara Memperbesar Gaya Gesek Pada Suatu Benda

2 Cara Memperbesar Gaya Gesek Pada Suatu Benda

Skola
Mengapa Aluminium dan Tembaga Tidak Dapat Dibuat Menjadi Magnet?

Mengapa Aluminium dan Tembaga Tidak Dapat Dibuat Menjadi Magnet?

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com