Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa itu Puisi Naratif?

Kompas.com - 24/03/2023, 11:00 WIB
Revlina Octavia Artrisdyanti,
Vanya Karunia Mulia Putri

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Puisi naratif adalah puisi berbentuk cerita mengenai hal-hal atau pemikiran yang dirasakan sang penulis.

Dalam puisi naratif, terdapat sebuah cerita dengan perwatakan pelaku, setting atau latar, serta rangkaian peristiwa yang menjalin cerita.

Apa itu puisi naratif?

Pengertian puisi naratif

Dikutip dari buku Sastra Rempah (2021) karya Apinus Salam, puisi naratif adalah puisi yang menceritakan suatu kejadian khusus yang dialami oleh penyair.

Sementara dilansir dari skripsi Perbedaan Pengaruh Pembelajaran (2014) karya Setiyadi, puisi naratif adalah cerita yang dikemas dalam bentuk puisi.

Baca juga: 5 Teknik Membaca Puisi

Puisi naratif dapat dijumpai dalam bentuk yang sederhana, sugestif, maupun kompleks. Puisi ini juga dapat ditulis dalam lirik, sonata, maupun sajak bebas.

Kesimpulannya, puisi naratif adalah puisi yang berisi cerita atau menceritakan kejadian khusus yang dialami penyair.

Jenis puisi naratif

Adapun jenis puisi naratif adalah epik, romansa, dan balada.

  • Puisi epik adalah puisi yang menceritakan tentang kepahlawanan.
  • Romansa merupakan puisi yang menceritakan hubungan percintaan penuh tantangan, ditulis menggunakan bahasa romantis.
  • Balada biasanya dibedakan menjadi folk ballad dan literary ballad yang merupakan cerita tentang orang perkasa. Contoh, puisi Balada Laki-Laki Tanah Kapur karya WS Rendra.

Bisa dikatakan bahwa puisi naratif biasanya mengangkat kisah klasik peperangan dan kepahlwanan yang memiliki pesan moral di dalamnya.

Untuk membuat puisi naratif, biasanya seorang penulis harus membaca buku atau mendengar kisah orang lain.

Sebuah temuan memaparkan bahwa puisi naratif yang mengandung humor, begitu disukai anak-anak dan dapat meningkatkan kemampuan literasi mereka terkait puisi.

Baca juga: Antologi Puisi: Pengertian dan Ciri-cirinya

Referensi:

Ferawati, Denny Indria, dkk. 2022. Penciptaan Puisi: Langkah Tepat Karya Indah. Guepedia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com