Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jenis-jenis Lakon dalam Sendratari

Kompas.com - 14/10/2022, 07:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Editor

Oleh: Ani Rachman, Guru SDN No.111/IX Muhajirin, Muaro Jambi, Provinsi Jambi

 

KOMPAS.com - Sendratari merupakan rangkaian atau kombinasi dari sejumlah seni, drama, dan tarian yang dipentaskan dalam satu panggung.

Bisa pula diartikan bahwa sendratari adalah drama dan tari yang biasa menceritakan kisah-kisah pewayangan.

Ada banyak jenis sumber cerita atau lakon yang sering digunakan dalam pertunjukan sendratari, antara lain Ramayana, Mahabharata, Panji, Calonarang, Jaka Tarub, dan Damarwulan.

Berikut penjelasannya: 

Ramayana

Sendratari Ramayana adalah seni pertunjukan yang cantik, mengagumkan, dan sulit tertandingi.

Pertunjukan ini mampu menyatukan ragam kesenian Jawa berupa tari, drama, dan musik dalam satu panggung serta satu momentum, untuk menyuguhkan kisah Ramayana.

Seluruh cerita disuguhkan dalam rangkaian gerak tari yang dibawakan oleh para penari dengan diiringi musik gamelan.

Baca juga: Pengertian Seni Teater dan Fungsinya

Penonton akan diajak untuk benar-benar larut dalam cerita, dan mencermati tiap gerakan para penari untuk mengetahui jalan ceritanya.

Tak ada dialog yang terucap, satu-satunya penutur adalah sinden yang menggambarkan jalan cerita lewat lagu berbahasa Jawa dengan suara khas.

Kisah Ramayana yang dibawakan pada pertunjukan ini serupa dengan yang terpahat pada Candi Prambanan.

Seperti yang banyak diceritakan, Ramayana yang terpahat di Candi Prambanan mirip dengan cerita dalam tradisi lisan di India.

Jalan cerita yang panjang dan menegangkan itu dirangkum dalam empat lakon, yaitu penculikan Sinta, misi Hanoman ke Alengka, kematian Kumbakarna dan Rahwana, serta pertemuan kembali Rama dan Sinta.

Mahabharata

Pertunjukan Mahabharata Kemlu.go.id Pertunjukan Mahabharata

Adalah sebuah karya sastra kuno yang konon ditulis oleh Begawan Byasa atau Vyasa dari India.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com