Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagaimana Tumbuhan Menghasilkan Oksigen?

Kompas.com - 06/08/2022, 11:30 WIB
Silmi Nurul Utami

Penulis

KOMPAS.com – Oksigen adalah salah satu gas yang esensial bagi manusia. Salah satu penghasil oksigen terbesar adalah tumbuhan. Bagaimana tumbuhan menghasilkan oksigen? Berikut adalah penjelasannya!

Melalui fotosintesis

Tumbuhan dapat menghasilkan oksigen melalui proses fotosintesis. Seperti yang kita ketahui, fotosintesis menggunakan sinar matahari, air (H2O), dan karbon dioksida (CO2) untuk membentuk gula dan oksigen.

Tumbuhan bergantung pada air dan cahaya matahari untuk menghasilkan oksigen. Proses fotosintesis yang menghasilkan oksigen dilakukan dalam mebran tilakoid.

Baca juga: Proses yang Terjadi pada Reaksi Terang Fotosintesis

Dilansir dari Sciencing, membran tilakoid adalah membran dalam kloroplas tempat berlangsungnya reaksi terang fotosintesis.

Oksidasi air (H2O)

Dilansir dari Encyclopedia Britannica, oksigen (O2) yang dihasilkan tumbuhan berasal dari air (H2O) yang diserap tumbuhan dari lingkungannya.

Hal ini pertama kali dicetuskan oleh seorang ahli biologi asal Belanda bernama Cornelis van Niels dan dukung oleh ilmuan lainnya.

Baca juga: Faktor yang Memengaruhi Fotosintesis

Untuk membuktikannya, para ilmuan menggunakan isotop oksigen ke dalam air dan memperhatikan hasil fotosintesisnya.

Mereka kemudian menemukan bahwa air yang mengandung isotop oksigen () akan menghasilkan isotop oksigen () melalui fotosintesisnya.

Hasil percobaan ini menjadi bukti bahwa oksigen dihasilkan dari air yang melalui proses fotosintesis.

Dilansir dari National Geographic, dalam mebran tilakoid air (H2O) dioksidasi hingga kehilangan elektron.

Hal tersebut menyebabkan air (H2O) melepaskan ion hidrogennya dan membentuk oksigen (O2).

Oksigen yang dihasilkan kemudian dilepaskan ke udara melalui stomata daun.

Para ilmuan memperkirakan bahwa satu helai daun tumbuhan dapat menghasilkan sekitar lima milliliter oksigen per jam melalui proses fotosintesis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Siapa Itu Parikesit?

Siapa Itu Parikesit?

Skola
Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Skola
Mengenal Tokoh Rahwana

Mengenal Tokoh Rahwana

Skola
Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Skola
Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Skola
Bedane Geguritan Gagrak Lawas lan Gagrak Anyar

Bedane Geguritan Gagrak Lawas lan Gagrak Anyar

Skola
Prinsip dan Macam-macam Tembang Jawa Tengahan

Prinsip dan Macam-macam Tembang Jawa Tengahan

Skola
Pengertian, Ciri-ciri, dan Contoh Tembang Jawa Gedhe

Pengertian, Ciri-ciri, dan Contoh Tembang Jawa Gedhe

Skola
Gaman lan Aji-Ajine Wayang

Gaman lan Aji-Ajine Wayang

Skola
Ratu, Negara, lan Patihe dalam Pewayangan

Ratu, Negara, lan Patihe dalam Pewayangan

Skola
Peran Siswa dalam Mendukung Implementasi Wawasan Kebangsaan

Peran Siswa dalam Mendukung Implementasi Wawasan Kebangsaan

Skola
Hubungan Antargatra

Hubungan Antargatra

Skola
Peran dan Ancaman dalam Membangun Integrasi Nasional

Peran dan Ancaman dalam Membangun Integrasi Nasional

Skola
Kesediaan Warga Negara untuk Melakukan Bela Negara

Kesediaan Warga Negara untuk Melakukan Bela Negara

Skola
Daerah Khusus, Daerah Istimewa, dan Otonomi Khusus

Daerah Khusus, Daerah Istimewa, dan Otonomi Khusus

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com