Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penggolongan Ikan berdasarkan Ekologinya

Kompas.com - 13/06/2022, 12:04 WIB
Silmi Nurul Utami

Penulis

KOMPAS.com – Ikan adalah salah satu kelompok kerjaan hewan yang sangat beragam. Berdasarkan ekologinya, ikan terbagi menjadi tiga yaitu ikan air tawar, ikan air laut, dan ikan air payau. Berikut penggolongan ikan berdasarkan ekologi, beserta contohnya!

Ikan air tawar

Kelompok ikan berdasarkan ekologinya yang pertama adalah ikan air tawar. Ikan air tawar tinggal di ekosistem air tawar seperti sungai, danau, rawa, dan lahan basah dengan salinitas (kadar garam) di bahwa 1,05 persen.

Dilansir dari World Wild Life, 51 persen dari semua spesies ikan ditemukan di air tawar. Artinya, ada seitar 18 ribus spesies ikan air tawar di dunia.

Contoh ikan air tawar

  • Ikan emas
  • Ikan koi
  • Ikan lele
  • Ikan patin
  • Ikan tawes
  • Ikan gabus
  • Ikan gurame
  • Ikan arwana

Baca juga: 5 Ikan Air Tawar yang Biasa Dikonsumsi 

Ikan air laut

Pengolongan ikan berdasarkan ekologi selanjutnya adalah ikan air laut. Ikan air laut adalah ikan yang tinggal di laut dengan kadar garam yang tinggi.

Ikan air laut dapat beradaptasi dengan kasar garam tinggi dengan mengembangkan organ ekskresi garam.

Contoh ikan air laut

  • Ikan hiu
  • Ikan teri
  • Ikan pari
  • Ikan tuna
  • Ikan sarden
  • Ikan kerapu
  • Ikan tenggiri
  • Ikan tongkol
  • Ikan kembung
  • Ikan cakalang

Baca juga: Sistem Ekskresi Ikan Air Tawar dan Air Laut

Ikan air payau

Penggolongan ikan berdasarkan ekologinya yang terakhir adalah ikan air payau. Air payau adalah air yang terbentuk akibat pertemuan air tawar yang mengalir dari daratan dan air laut yang asin.

Dilansir dari Water Resources U.S. Geological Survey, air payau adalah air yang memiliki kandungan garam terlarut lebih besar daripada air tawar, tapi tidak sebanyak air laut (35.000 miligram per liter.

Diperkirakan air payau memiliki kandungan garam sebagai 1.000 hingga 10.000 mililiter per gram.

Ikan air payau memiliki kemampuan untuk mensekresikan garam, tapi tidak semaju ikan air laut. Akibatnya, ikan air payau dapat bertahan hidup dalam air tawar dan air laut. Namun, tidak dalam waktu yang lama.

Baca juga: Alat yang Digunakan Nelayan Modern untuk Menangkap Ikan

Contoh ikan air payau

  • Ikan nila
  • Ikan bawal
  • Ikan mujair
  • Ikan bandeng
  • Ikan belanak
  • Ikan kakap putih
  • Ikan oyster toadfish
  • Ikan buntal
  • Ikan gobi

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com