Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 18/08/2021, 11:57 WIB
Silmi Nurul Utami,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Ekskresi adalah pengeluaran zat yang tidak dibutuhkan (sisa metabolisme) ke luar tubuh agar tidak menumpuk dan menjadi racun. Ikan air tawar dan ikan air laut juga memiliki sistem ekskresi.

Dilansir dari Encyclopedia Britannica, organ ekskresi utama pada ikan sama dengan vertebrata lainnya, yaitu ginjal.

Ikan merupakan makhluk hidup yang berada dalam air sepanjang tubuhnya. Di mana air dari lingkungan akan terus-menerus berdifusi ke dalam tubuh ikan, sehingga sistem eksresi harus membuang kelebihan air yang masuk tersebut agar tubuh selalu setimbang (homeostatis terjaga).

Berdasarkan situs Australian Museum, air laut mengandung lebih banyak garam dari air tawar, sehingga ikan air laut harus mengatur konsentrasi garam yang lebih ekstrim dalam tubuhnya. Hal ini membuat sistem ekskresi ikan air tawar dan ikan air laut berbeda.

Baca juga: Bentuk-Bentuk Mulut Pada Ikan

Sistem ekskresi ikan air tawar

Ikan air tawar adalah ikan yang hidup di air tawar seperti di sungai, rawa, kolam, dan danau air tawar. Seperti namanya, air tawar tidak mengandung banyak garam sehingga ikan air tawar tdak perlu lagi minum. Ikan air tawar mendapatkan garam dari makanan. Garam atau ion natrium adalah zat yang diperlukan oleh tubuh.

Namun jika banyak air yang masuk, garam dalam tubuh ikan dapat ikut terbawa keluar dan mengakibatkan ikan kekurangan garam. Sehingga ginjal ikan air tawar dirancang untuk mengeluarkan banyak air dan dapat menahan garam dalam tubuh.

Ikan air tawar memiliki ginjang yang besar, glomelurus yang besar, dan tubulus yang lebih panjang. Struktur ginjal tersebut memungkinkan ikan air tawar untuk terus menyaring air sehingga membuang garam seminimal mungkin ke luar tubuh.

Dilansir dari Comparative Anatomy Project Circulatory and Excretory Systems, ginjal pada ikan air tawar menghasilkan urin berupa ammonia yang sangat encer karena mengandung banyak air. Sehingga ikan air tawar mengeksresikan urin dalam lebih banyak jika dibandingkan dengan ikan air laut.

Sistem ekskresi ikan air laut

Adapun ikan air laut hidup di lingkungan dengan salinitas tinggi (kadar garam tinggi). Disadur dari Science Encyclopedia, tingginya konsentrasi garam menyebabkan ikan beresiko kehilangan terlalu banyak air tubuh melalui osmosis. Sehingga ikan air laut harus menjaga kadar air dalam tubuhnya dan membuang kelebihan garam.

Baca juga: Devils Hole Pupfish, Ikan Kecil Penghuni Death Valley

Ikan air laut harus meminum air laut yang asin untuk mendapatkan air sebagai cairan tubuh. Namun konsekuensinya, garam akan turut serta masuk dalam jumlah besar. Sehingga garam harus dikeluarkan dari dalam tubuh sebelum menjadi racun.

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com