Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Tidur Memakai Bra Bisa Mencegah Payudara Kendur?

Kompas.com - 16/03/2023, 16:00 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

Sumber Healthline

KOMPAS.com - Para wanita tentu sering mendengar pernyataan bahwa tidur dengan bra dapat menghambat pertumbuhan payudara, menyebabkan kanker payudara, atau sebaliknya, mencegah payudara kendur.

Tetapi, bertentangan dengan kepercayaan populer, tidak ada bukti medis yang mengatakan bahwa tidur dengan bra tidak baik untuk kesehatan. 

Apakah tidur memakai bra tidak baik untuk kesehatan?

Dilansir dari Healthline, tidak ada studi medis peer-review yang menunjukkan efek negatif dari tidur dengan memakai bra. 

Faktanya, wanita dengan payudara lebih besar, yang payudaranya bergerak signifikan di malam hari, bisa mendapatkan keuntungan dari struktur bra yang pas.

Beberapa wanita memiliki payudara yang terasa sakit dan mengenakan bra lembut saat tidur dapat membantu membatasi gerakan payudara saat tidur.

Baca juga: Benarkah Stres Menyebabkan Berat Badan Turun?

Ini juga berlaku bagi mereka yang memiliki implan payudara. Tidur dengan bra bisa lebih nyaman, asalkan bra yang dipakai lembut dan tidak menghentikan sirkulasi apa pun.

Apakah tidur dengan bra mencegah payudara kendur?

Ilustrasi tidur. FREEPIK/TIRACHARDZ Ilustrasi tidur.

Perlu diketahui bahwa payudara secara alami akan kendur dari waktu ke waktu dan ini benar-benar normal. 

Mengenakan bra saat tidur pun tidak benar-benar membantu menghindarinya.

Ligamen Cooper, juga disebut ligamen suspensori (ligamen yang menopang payudara), meregang dari waktu ke waktu dan menyebabkan payudara kendur.

Berikut adalah beberapa faktor yang menyebabkan payudara kendur:

Baca juga: Benarkah Lemon Bisa Menurunkan Tekanan Darah Tinggi?

  • Genetika. Ciri-ciri seperti elastisitas kulit, ukuran payudara, dan kepadatan jaringan dapat memengaruhi penampilan payudara dari waktu ke waktu
  • Kebiasaan tubuh. Kenaikan dan penurunan berat badan secara konstan dapat menyebabkan hilangnya elastisitas
  • Perubahan hormon selama menopause. Menopause membawa penurunan estrogen, yang dapat menyebabkan jaringan payudara kehilangan elastisitas
  • Kehamilan dan menyusui. Karena payudara tumbuh selama kehamilan, ada kemungkinan jaringan payudara akan meregang dan ligamen menjadi kendur
  • Merokok. Nikotin dalam asap rokok menyebabkan elastin rusak di dalam tubuh, yang menyebabkan kulit terkulai

Dengan demikian, memakai bra atau tidak selama tidur tidak benar-benar membantu payudara menjadi lebih kencang. Jika berharap demikian, pastikan untuk rutin melakukan latihan otot dada. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com