Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waskita Bakal Divestasi Jalan Tol Pemalang-Batang

Kompas.com - 01/09/2023, 19:00 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Waskita Karya (Persero) Tbk membuka peluang kerja sama strategis Jalan Tol Pemalang-Batang kepada investor.

Hal ini menyusul Waskita Karya dan anak perusahaannya yang akan berpartisipasi dalam kegiatan Business Matching ASEAN Indo Pacific Forum (AIPF).

Kemungkinan kerja sama strategis ini juga dilakukan dalam mendorong asset recycling Tol Pemalang-Batang sebagai salah satu ruas Jalan Tol Trans-Jawa.

Tol Pemalang-Batang sepanjang 39,2 kilometer telah beroperasi sejak tahun 2018 dan dapat memangkas waktu perjalanan dari Pemalang menuju Batang menjadi 39 menit.

Jalan tol ini juga terkoneksi dengan ruas Tol Trans-Jawa lain, seperti Jalan Tol Pejagan–Pemalang dan Tol Batang–Semarang.

Sebelumnya, pengguna jalan membutuhkan waktu lebih dari 2 jam untuk menempuh perjalanan.

Baca juga: Jembatan Baja Terpanjang di JTTS Selesai Diuji, Siap Tersambung Tol Binjai-Pangkalan Brandan

Berada di lokasi strategis, Jalan Tol Pemalang–Batang berperan penting dalam mendukung pertumbuhan perekonomian di Jawa Tengah termasuk dari sektor industri, barang dan jasa.

Saat ini, Jalan Tol Pemalang–Batang telah menyediakan akses ke sejumlah kawasan industri baru maupun eksisting di Jawa Tengah, khususnya di sekitaran Pemalang, Pekalongan dan Batang.

Selain itu, Tol Pemalang–Batang juga turut mempermudah konektivitas ke sejumlah destinasi wisata.

Masyarakat Pemalang dan Batang dapat dengan mudah untuk menuju tempat wisata, seperti Pantai Cemoro Sewu, Pantai Ujung Negoro, hingga Kebun Teh Pagilaran.

Senior Vice President Corporate Secretary PT Waskita Karya (Persero) Tbk, Ermy Puspa Yunita mengatakan, sejak awal 2023 hingga Agustus 2023 tercatat lalu lintas harian rata-rata Tol Pemalang–Batang mencapai lebih dari 27.000 kendaraan.

"Perseroan menargetkan capaian ini meningkat ke depannya, terlebih dengan adanya sejumlah kawasan industri baru di Jawa Tengah," jelas Ermy, dikutip dari keterangan resmi.

PT Pemalang Batang Tol Road (PBTR) selaku Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) Tol Pemalang–Batang senantiasa berkomitmen untuk meningkatkan kenyamanan dan pelayanan di sekitar Tol Pemalang-Batang.

Salah satunya adalah kegiatan penghijauan dengan menanam 150 tanaman pucuk merah dan 7.000 pohon di sepanjang Tol Pemalang–Batang.

Juga dilakukan kegiatan pemeliharaan yang mencakup Scrapping, Filling, dan Overlay untuk memperkuat struktur jalan tol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com