Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berkat Rusun, Santriwati di Ponpes Ini Nyaman Belajar Al-Quran

Kompas.com - 14/05/2023, 12:00 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Para santriwati yang sedang menjalani pendidikan di Pondok Pesantren (Ponpes) Tahfidzul Qur'an Dzikrul Qolbi di Kabupaten Kulon Progo, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengaku senang dan betah tinggal di rumah susun (rusun).

Adanya fasilitas rusun yang telah dibangun Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bisa membuat mereka fokus menjalani pendidikan sekaligus menghafal dan belajar Al-Quran.

Salah seorang santriwati yang menghuni rusun, Dinda Habibah (17 tahun) mengaku, dia bersama teman-temannya sangat senang karena rusun yang dibangun dinilai sangat bagus dan fasilitasnya lengkap.

"Terimakasih kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Kementerian PUPR atas bantuan rusunnya. Semoga program bisa terus berlanjut karena banyak bermanfaat bagi para santri," terang Dinda dalam rilis, Sabtu (14/5/2023).

Baca juga: Fasilitas Ponpes Junjungan Sayyid Hamim Lengkap, Bikin Santri Nyaman

Hal senada juga disampaikan santriwati di Ponpes Tahfidzul Qur'an Dzikrul Qolbi lainnya, Sayiddah Toreqotul Jannah (16 tahun).

Menurut dia, tinggal di rusun lebih enak dan nyaman karena santri bisa fokus belajar dan menghafal Al-Quran.

"Lebih enak tinggal di rusun soalnya nyaman dan ada ranjangnya luas. Lemarinya juga bagus dan kami bisa menghafal Al Quran di balkon lantai dua yang pemandangannya luas dan indah," tambah Sayiddah.

Rusun Ponpes Tahfidzul Qur'an Dzikrul Qolbi dibangun oleh Satuan Kerja (Satker) Penyediaan Perumahan Provinsi DIY Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan (BP2P) Jawa III Ditjen Perumahan Kementerian PUPR di Dusun Ngrandu Desa Salamrejo, Kecamatan Sentolo, Kulon Progo, DIY.

Rusun tersebut dibangun dua lantai dan memiliki empat ruang asrama yang cukup luas, serta kamar mandi yang bersih.

Menurut Direktur Jenderal (Dirjen) Perumahan Kementerian PUPR Iwan Suprijanto, rusun ini juga menjadi upaya pemerintah meningkatkan kualitas pendidikan di ponpes.

"Setiap unit hunian dibuat tipe barak yang telah disiapkan fasilitas penunjang seperti tempat tidur susun dan lemari berukuran sedang. Sehingga, para santri tinggal masuk membawa pakaian saja," ucap dia.

Pada kegiatan kunjungan kerjanya ke DIY, Jumat (12/5/2023), Iwan juga melaksanakan Penandatanganan Naskah Hibah dan Berita Acara Serah Terima Aset Rumah Susun bersama Ketua Ponpes Tahfidzul Qur'an Dzikrul Qolbi Arif Kurniawan.

Selain itu, juga diserahkan buku manual perawatan bangunan rusun. Dengan demikian, bisa menjadi panduan bagi pihak ponpes dalam melaksanakan pengelolaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com