Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terus Dikebut, Begini Progres Terbaru Tol Trans-Sumatera di Aceh dan Sumut

Kompas.com - 23/08/2022, 06:05 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Hutama Karya (Persero) tengah menggenjot penyelesaian dua ruas Jalan Tol Trans-Sumatera (JTTS) yakni, Jalan Tol Pangkalan-Brandan dan Tol Sigli-Banda Aceh (Sibanceh).

Tol Binjai-Pangkalan Brandan seksi 2 (Stabat-Tanjung Pura) sepanjang 26,2 kilometer telah mencapai 57 persen dimana untuk jalan yang sudah rigid (beton) sepanjang 10 kilometer.

Kemudian, Seksi 3 (Tanjung Pura-Pangkalan Brandan) sepanjang 18,9 kilometer telah mencapai 27,67 persen dengan jalan yang sudah dibeton sepanjang 1,8 kilometer.

Hutama Karya juga menyelesaikan pembangunan Tol Sigli-Banda Aceh Seksi 1 (Padang Tidji-Seulimum).

Dua seksi lainnya yakni, Seksi 5 (Blang Bintang–Kutobaro) dan Seksi 6 (Kutobaro-Simpang Baitussalam) sepanjang 74,2 kilometer.

Untuk Seksi 1, 5, dan 6, masing-masing progres konstruksinya mencapai 79,51 persen, 90,19 persen, serta 81,36 persen. Konstruksinya ini ditargetkan rampung awal 2023 mendatang.

Baca juga: Pemerintah Monitor Ketat Koridor Utama Tol Trans-Sumatera, Ditargetkan Tuntas 2024

Direktur Operasi III Hutama Karya Koentjoro mengatakan, hingga saat ini konstruksi dan
progres lahan khususnya Tol Binjai-Pangkalan Brandan Seksi 2 dan 3 masih sesuai target dan diharapkan dapat selesai lebih cepat.

“Kami fokus penyelesaian pembangunan dengan progres konstruksi yang cukup signifikan,” terang Koentjoro dalam rilis yang diterima Kompas.com, Senin (22/8/2022).

Sementara Tol Sibanceh sendiri telah dioperasikan sebanyak tiga seksi, di antaranya Seksi 2
Seulimeum-Jantho (6,35 kilometer).

Selanjutnya, Seksi 3 Jantho-Indrapuri (16 kilometer), dan Seksi 4 Indrapuri-Blang Bintang (14 kilometer).

Ketiga seksi  Tol Sibanceh ini mencatatkan Volume Lalu Lintas (VLL) yang terus mengalami peningkatan.

Pada Semester I Tahun 2022, VLL mencapai 276.637 yang mengalami pertumbuhan hingga 57 persen jika dibandingkan dengan Semester I Tahun 2021.

“Pertumbuhan ini karena beroperasinya Seksi 2 sejak 27 April 2022 yang membuat konektivitas antar daerah semakin panjang,” tutup Koentjoro.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com