Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gandeng Telkomsel, Jababeka Makin Mantap Kembangkan Sillicon Valley

Kompas.com - 15/08/2022, 18:30 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jababeka Infrastruktur resmi bekerja sama dengan Telkomsel Enterprise untuk mengembangkan Sillicon Valley atau yang kini disebut Correctio di Cikarang.

Hal ini ditandai lewat penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara kedua pihak pada Senin (15/8/2022) di Menara Batavia, Jakarta.

Telkomsel Enterprise hadir sebagai penyedia layanan solusi manufaktur cerdas bagi industri di kawasan Correctio berupa Enterprise Product & Smart Manufacturing Solutions.

Managing Director PT Jababeka Infrastruktur Agung Wicaksono mengatakan, sejumlah 1.800 perusahaan di kawasan Jababeka termasuk di dalamnya Correctio membutuhkan solusi untuk transformasi digital.

"Kami sangat berterima kasih kepada Telkomsel karena memberikan solusi ini dan Jababeka siap untuk menyeimbangkan melalui perusahaan industri yang ada," katanya saat memberikan sambutan.

Baca juga: Dukung Indonesia 4.0, Jababeka Bangun Silicon Valley Seluas 60 Hektar

Lanjut Agung, Sillicon Valley bukan merupakan suatu proyek, akan tetapi proses untuk menghasilkan sumber daya manusia (SDM) berkualitas.

"Ini bertujuan untuk membangun industri 4.0 dan masyarakat 5.0, karena dari Sillicon Valley akan ada kompetisi digital dan solusi teknologi di mana bisa membuat perusahaan tadi naik kelas," tambahnya.

Sebagai contoh adalah Sillicon Valley di Amerika yang memang telah terbentuk secara alamiah oleh kerja sama universitas dan pihak lain.

Sementara konsep Correctio sebagai Sillicon Valley milik Jababeka ini akan disiapkan secara khusus dalam sebuah ekosistem.

"Di Jababeka, sama-sama ada universitas, ada industri dan sudah difasilitasi. Sehingga perusahaan yang ingin melakukan digitalisasi akan dibantu startup di sekitarnya," Agung kembali menjelaskan.

Baca juga: Jababeka Residence Luncurkan Ruko HB Signature di Cikarang

Pada kesempatan yang sama, Vice President Enterprise Product Management Telkomsel Hanang Setiohargo memaparkan model Correctio sangat menarik karena unsur telekomunikasi bisa lebih masuk ke dunia industri.

"Model Jababeka ini sangat menarik buat kami, ini kegiatan strategis. Kami ingin membuktikan dunia digitalisasi masuk sampai industri," ujarnya saat memberikan sambutan.

Hanang berharap, Jababeka Infrastruktur mampu membangun kesadaran para pegiat industri soal pentingnya digitalisasi dan mendorong operasional perusahaan.

Salah satunya lewat penampilan solusi yang ditawarkan Telkomsel di Fabrication Laboratory (Fablab) Jababeka.

Adapun sebelumnya, Jababeka diketahui telah menjalin kerja sama dengan Telkomsel dalam menciptakan pengalaman 5G di kawasan.

Langkah ini merupakan aksi nyata Jababeka dalam mewujudkan proyek kawasan Correctio sebagai pusat inovasi dan bisnis modern terpadu berbasis teknologi terbesar.

Untuk diketahui, pada bulan Juli 2022 lalu Jababeka telah resmi menggandeng BRIN, Indogen dan BISA AI sebagai mitra pengembangan Correctio.

Pada masa mendatang juga terbuka peluang kerja sama antara Jababeka dengan mitra lintas sektoral lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com