Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Tiga Tol Jasa Marga dengan Lalin Harian Tertinggi Selama Oktober

Kompas.com - 08/11/2021, 14:00 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat tiga jalan tol dengan lalu lintas harian rata-rata (LHR) tertinggi selama Oktober 2021.

"Ada tiga ruas Jalan Tol Jasa Marga Group dengan LHR tertinggi selama Oktober 2021," terang Corporate Secretary Jasa Marga Reza Febriano dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin (8/11/2021).

Rinciannya, Jalan Tol Dalam Kota dengan 492.000 kendaraan, Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek) sejumlah 450.000 kendaraan, dan Jalan Tol Jagorawi sebanyak 394.000 kendaraan.

Selama Oktober, Jasa Marga mencatat kenaikan LHR jalan bebas hambatan di seluruh Indonesia sebesar 63,03 persen bila dibandingkan dengan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat Juli dan PPKM Level 4 pada Agustus lalu yang hanya naik 25,23 persen.

Sementara itu, jika dibandingkan dengan September 2021 atau masa PPKM Level 3, LHR Oktober ini juga meningkat sebesar 6,64 persen.

Dengan turunnya level PPKM di berbagai daerah serta melihat pergerakan mobilitas masyarakat sejak September 2021, Jasa Marga memproyeksikan terjadinya tren peningkatan lalin di jalan tol yang dikelola perseroan.

Baca juga: Kuartal III, Jasa Marga Cetak Laba Bersih Rp 749,42 Miliar

"Untuk mengantisipasi tren peningkatan volume lalin, Jasa Marga selalu berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada pengguna jalan, termasuk masa Pandemi Covid-19," lanjut Reza.

Pelayanan terbaik jalan tol ini disesuaikan dengan pemenuhan Standar Pelayanan Minimal (SPM).

Conntohnya, memastikan pelayanan lalin, transaksi, konstruksi agar tetap optimal dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dalam pelaksanaannya.

Jasa Marga juga meningkatkan pelayanan berbasis teknologi, salah satunya dengan pengembangan fitur Mobile Apps Travoy.

Aplikasi ini memudahkan pegemudi untuk mengecek saldo dan top-up uang elektronik, hingga menampilkan struk transaksi di jalan tol dalam bentuk digital.

Sepanjang Januari-Agustus, perseroan telah berhasil mengoperasikan 55,94 kilometer jalan tol baru dan masih akan bertambah hingga akhir tahun.

Jasa Marga menargetkan penambahan jalan tol operasional hingga akhir tahun 2021 yaitu Tol Manado-Bitung ruas Danowudu-Bitung yang beroperasi pada Kuartal IV Tahun 2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com