Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SMF Gandeng Pemkab Sumedang, Fasilitasi Pembiayaan "Homestay"

Kompas.com - 15/02/2021, 16:00 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) atau SMF menjalin kerja sama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumedang, Jawa Barat, dan Yayasan Masyarakat Indonesia Emas (YMIE).

Kerja sama tersebut dilakukan berupa pengembangan pariwisata daerah melalui pembiayaan pembangunan homestay, pendampingan, pemberdayaan masyarakat, pengawasan, serta pembinaan komunitas kelompok pariwisata.

Hal ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman oleh Direktur Utama SMF Ananta Wiyogo, Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir, dan Ketua Umum YMIE Marsudi Wahyu Kisworo, Kamis (11/2/2021).

Ananta mengatakan, kerja sama dengan Pemkab Sumedang ini merupakan komitmen SMF untuk ikut mendukung Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) khususnya di sektor pariwisata melalui pembiayaan homestay.

Baca juga: SMF Biayai Program Homestay Kemenparekraf di Desa-desa Wisata

"Melalui pembiayaan homestay ini diharapkan sektor pariwisata di daerah Sumedang bisa kembali menggeliat dan memberikan dampak positif bagi daerah dan masyarakat sekitar,” ujar Ananta dalam keterangan tertulisnya, Senin (15/2/2021).

Dia optimistis, berkembangnya homestay di Desa Wisata Kabupaten Sumedang akan
menjadi penggerak sektor wisata.

Hal ini tentunya dapat menumbuhkan potensi ekonomi baik bagi pemilik homestay maupun masyarakat sekitar.

Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir merasa bersyukur karena telah melakukan MoU pengembangan wisata di Kabupaten Sumedang melalui pembiayaan pembangunan homestay.

"Sumedang telah bertekad dan menetapkan pariwisata sebagai core bisnisnya. Oleh karena itu, harus dibangun ekosistem wisata, salah satunya penyediaan tempat menginap atau homestay di beberapa tempat wisata," tutur Dony.

Perlu diketahui, program pembiayaan homestay merupakan salah satu penugasan khusus Pemerintah kepada SMF.

Sejak tahun 2019, SMF telah bersinergi dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) dalam merealisasikan program kemitraan berupa pembiayaan homestay di Destinasi Pariwisata Prioritas (DPP) yang terletak di Jawa Tengah, Daerah Istimewaa Yogyakarta (DIY), dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com