Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

City Mall Diresmikan, Pakuwon Kelola 66,3 Hektar Pusat Belanja

Kompas.com - 20/11/2020, 22:33 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pakuwon City Mall yang merupakan perluasan sekaligus re-branding dari East Coast Mall di Pakuwon City Surabaya, resmi dibuka Jumat (20/11/2020).

Dengan pembukaan Pakuwon City Mall ini, menjadikan PT Pakuwon Jati Tbk memiliki satu lagi pengembangan berskala superblok di kawasan Pakuwon City.

Pakuwon City Mall berdiri di atas tanah seluas 4,1 hektar dan terintegrasi dengan 46.000 meter persegi retail malltermasuk 15.000 retail mall tahap 3 yang akan dibangun tahun 2021.

Tak hanya itu, pusat belanja ini juga terintegrasi dengan Pakuwon Town Square sebagai pusat komersial untuk kantor dan shophouse, Food Festival sebagai tujuan wisata kuliner serta tiga menara apartemen di atas Pakuwon City Mall.

Baca juga: Pakuwon Bekasi Superblock Mulai Dibangun 2021

Tower Amor, yang pertama sudah terjual 87 persen dari 1.500 unit dan sedang dalam persiapan untuk handover kepada para pembeli.

Sementara Tower Bella terjual 35 persen dari total 825 unit dan menara ketiga dalam perencanaan untuk diluncurkan tahun 2022.

Pakuwon City Mall akan memiliki internal catchment yang kuat dengan 3 menara apartemen sebanyak total 3.100 unit plus keberadaan 4 menara apartemen Educity yang mencakup 3.520 unit.

Apartemen tersebut hanya berjarak 300 meter dari Pakuwon City Mall yang sudah terjual 100 persen dan beroperasi penuh.

Direktur PT Pakuwon Jati Tbk Minarto Basuki mengatakan, dengan beroperasinya Pakuwon City Mall ini, maka jumlah total nett leasable area (NLA) retail mall di bawah portofolio PT Pakuwon Jati Tbk menjadi 663.000 meter persegi.

Baca juga: Pakuwon, Pengembang Nomor Satu di Indonesia

“Sementara total nilai konstruksi (di luar tanah) Pakuwon City Mall dan Tower Amor sebesar Rp 752 miliar,' ujar Minarto.

Untuk diketahui, PT Pakuwon Jati Tbk adalah pemilik, pengelola dan pengembang properti yang berusia 38 tahun.

Perusahaan telah tercatat di BEI sejak 1989 dengan konsep bisnis yang terdiversifikasi. Mulai dari mengembangkan, memiliki dan mengelola pusat perbelanjaan komersial, perkantoran dan hotel maupun property development.

Selain itu, Perseroan jugai mengembangkan perkantoran dan kondominium strata-tittle dan pengembangan residensial berskala kota mandiri (township) untuk  dijual.

Pakuwon Jati terus akan bertumbuh dengan strategi pertumbuhan yang seimbang antara recurring dan development revenue.

Berikut portofolio properti yang dimiliki Perseroan:

  • Superblok Gandaria City, Jakarta (pusat perbelanjaan ritel, apartemen, perkantoran dan hotel)
  • Superblok Kota Kasablanka, Jakarta (pusat perbelanjaan ritel, apartemen dan perkantoran)
  • Somerset Berlian, Jakarta (apartemen servis)
  • Blok M Plaza, Jakarta (pusat perbelanjaan ritel)
  • Superblok Tunjungan City, Surabaya (pusat perbelanjaan ritel, apartemen, perkantoran dan hotel)
  • Superblok Pakuwon Mall, Surabaya Barat (pusat perbelanjaan ritel, apartemen, apartemen servis, dan hotel)
  • Superblok Pakuwon City Mall, Surabaya Timur (perumahanl, pusat perbelanjaan ritel, apartemen, pusat komersial untuk kantor dan shophouse)
  • Royal Plaza, Surabaya (pusat perbelanjaan ritel)
  • Grand Pakuwon township (perumahan) dan Food Junction (hipermarket, wisata kuliner) di Surabaya Barat
  • Superblok Pakuwon Mall, Bekasi (pusat perbelanjaan ritel, apartemen, dan hotel yang akan mulai dibangun)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com