Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Ide Memasukkan Warna ke Ruang Bermain Anak

Kompas.com - 07/02/2023, 20:51 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber Angi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ruang bermain menawarkan tempat yang aman bagi si kecil untuk mengeksplorasi kreativitas, bereksperimen dengan ide-ide baru, dan membiarkan imajinasinya berjalan bebas. 

Warna dan gaya cat yang Anda pilih untuk ruangan bermain anak dapat membantu mendorong aktivitas tersebut serta membuatnya lebih menyenangkan. 

Baca juga: 7 Ide Menciptakan Ruang Bermain Anak yang Menyenangkan dan Kreatif

Misalnya, Anda dapat menambahkan cat papan tulis pada dinding sehingg anak dapat mengeksplorasi bakat artistik mereka dengan cara kreatif tanpa harus mencoret dinding.

Bisa pula, apabila anak tertarik pada warna-warna cerah, menambahkan mural pelangi yang berani dapat membantu menstimulasi indra serta imajinasi mereka.

Nah, dilansir dari Angi, Selasa (7/2/2023), berikut beberapa ide memasukkan warna ke ruang bermain anak untuk mendorong kreativitasnya. 

Menggabungkan mural

Ilustrasi ruang bermain anak atau furnitur anak.Shutterstock/Followtheflow Ilustrasi ruang bermain anak atau furnitur anak.
Mural adalah cara bagus untuk merayakan minat anak saat ini atau menstimulasi minat baru. Pohon-pohon besar, pelangi yang semarak, pemandangan luar angkasa, dan lanskap yang indah, semuanya dapat menjadi mural ruang bermain anak.

Jika tidak memiliki kemampuan melukis, Anda bisa menyewa seniman lokal untuk membuatnya dan bisa membeli stensil untuk membuatnya lebih mudah. 

Baca juga: 6 Tips Menciptakan Ruang Bermain Ramah Anak di Dalam Rumah

Buatlah dinding beraksen gemerlap

Sulit menemukan anak yang tidak senang dengan gemerlap, jadi menambahkan dinding beraksen gemerlap ke ruang bermain adalah ide bagus.

Keindahan dari ide ini adalah sangat mudah diterapkan. Hal yang perlu Anda lakukan adalah mencampur sedikit Mod Podge Gloss dengan banyak glitter (sekitar 60 mL per kaki persegi), lalu gunakan sikat spons untuk menambahkannya ke dinding dengan sapuan ke atas.

Tambahkan cat papan tulis

Selanjutnya, ide memasukkan warna ke ruang bermain anak adalah melalui cat papan tulis. Banyak orang tua merasa cemas saat anak-anak suka menggambar di dinding.

Untungnya, cat papan tulis memungkinkan anak menggoreskan gambarnya di dinding tanpa merusak dinding lainnya di rumah.

Cat papan tulis dapat mengubah permukaan apa pun menjadi papan tulis yang fungsional. Anda bisa mengecat semua dinding dengan cat ini, membiarkan si kecil mencoret-coret seluruh ruangan, atau mengecat bagian yang lebih kecil jika Anda ingin menjaga agar kekacauan tetap terkendali. 

Baca juga: 6 Ide Mendesain Dinding di Ruang Bermain Anak agar Tampak Menarik

Bermain pola

Ilustrasi ruang bermain anak.Shutterstock/Ground Picture Ilustrasi ruang bermain anak.
Melukis pola di dinding adalah cara mudah membuat ruang bermain anak menjadi lebih menarik. Ada banyak pola yang bisa dipilih seperti garis-garis tebal berwarna-warni atau serangkaian bentuk geometris dengan warna netral.

Anda juga bisa membuat dinding aksen berpola atau mengecat seluruh ruangan dengan pola  semarak, tergantung pada preferensi Anda dan anak.

Bahkan lebih baik lagi, Anda tidak memerlukan bakat artistik untuk melaksanakan ide ini dengan indah. Benda-benda seperti selotip dan stensil memungkinkan Anda membuat bentuk dan pola yang bersih serta mencolok dengan sangat mudah. 

Baca juga: 8 Ide Dekorasi Ruang Bermain Anak agar Si Kecil Betah Main di Rumah

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com